Tutup 30 September, CPNS Kemenag 2023 Resmi Buka Pendaftaran 4.057 Formasi

Selasa 12-09-2023,12:10 WIB
Reporter : Dicky Pratama
Editor : Hendika

Tutup 30 September, CPNS Kemenag 2023 Resmi Buka Pendaftaran 4.057 Formasi

RK ONLINE - Kementerian Agama (Kemenag) membuka pintu seleksi CPNS dan PPPK dengan total 4.057 formasi yang tersedia.

Informasi resmi terkait seleksi CPNS dan PPPK 2023 Kemenag dapat diakses melalui laman casn.kemenag.go.id. Pelamar dapat menemukan berbagai informasi, termasuk jadwal seleksi, tahapan seleksi, hingga formasi CPNS dan PPPK.

 

Informasi resmi mengenai seleksi CPNS dan PPPK 2023 Kemenag akan dirilis pada 16 September 2023, sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN). Di bawah ini adalah rincian formasi CPNS dan PPPK Kemenag 2023:

BACA JUGA:Awas Salah! Cek Link Pendaftaran CPNS dan PPPK Kejaksaan 2023 Disini

  • PPPK Guru: 2.296 formasi.
  • CPNS Tenaga Teknis: 1.469 formasi.
  • PPPK Tenaga Kesehatan: 224 formasi.
  • Dosen CPNS dan PPPK: Masing-masing 68 formasi.

 

Sebagai informasi tambahan, berikut adalah persyaratan umum seleksi CPNS 2023 berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2021:

 

  • Pelamar minimal berusia 18 tahun dan maksimal berusia 35 tahun saat melamar.
  • Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap.
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
  • Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian NKRI.
  • Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.
  • Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar.
  • Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar.
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah.
  • Persyaratan lain sesuai kebutuhan Jabatan yang ditetapkan oleh PPK.

BACA JUGA:Info Penting CPNS Formasi Polsuspas Kemenkumham 2023, Calon Peserta Wajib Tau!

Dengan persyaratan yang telah ditentukan, calon pelamar diharapkan dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk mengikuti seleksi CPNS 2023 Kemenag yang berlangsung hingga 30 September 2023. Sukses untuk semua pelamar yang berminat menjadi bagian dari Kementerian Agama!

Kategori :