BKN Tambahkan Informasi Detail dalam Pengumuman Seleksi CPNS 2023
RK ONLINE - Badan Kepegawaian Negara (BKN) berencana untuk menyediakan informasi lebih detail dalam seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2023. Informasi yang akan ditambahkan mencakup penghasilan yang diterima, kelas jabatan, uraian jabatan, serta jenjang jabatan.
Plt. Kepala BKN, Haryomo Dwi Putranto, menjelaskan bahwa penambahan keterangan informasi jabatan bagi pelamar dilakukan dengan pertimbangan yang matang. Pertama, untuk mencegah peserta mengundurkan diri dengan alasan jabatan yang dilamar tidak sesuai dengan pekerjaan yang diinginkan.
Kedua, untuk mengantisipasi pengunduran diri pelamar karena penghasilan yang diperoleh tidak sesuai dengan harapan. Dalam seleksi PPPK 2022, tercatat ada 1.921 peserta yang mengundurkan diri dengan alasan ketidaksesuaian pekerjaan dan penghasilan sesuai dengan ekspektasi pelamar, dan juga masalah lokasi penempatan.
BACA JUGA:BKN Sediakan Fitur Detail Formasi CPNS 2023, Ini Alasanya!
Sehubungan dengan hal tersebut, BKN mengingatkan para pelamar agar mempertimbangkan dengan matang sebelum melakukan pendaftaran, termasuk memperhatikan aspek jabatan yang dilamar, lokasi penempatan, hingga penghasilan yang akan diterima.
Untuk memberikan informasi yang lebih rinci, termasuk mengenai penghasilan, BKN akan menyediakan menu informasi tambahan dalam proses seleksi CPNS 2023.
Pemerintah Indonesia berencana akan membuka lowongan CPNS dan PPPK pada bulan September 2023. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas, menyatakan bahwa saat ini data rekrutmen CPNS dan PPPK sedang dalam tahap validasi.
"September nanti, proses masih divalidasi dan seterusnya," ujar Anas.