RK ONLINE - Masyarakat Kabupaten Kepahiang dan sekitarnya, jika berminat untuk mendapatkan Kendaraan Dinas (Randis) baik berupa mobil ataupun sepeda motor supaya sejak sekarang menyiapkan modal atau uang untuk melakukan penawaran.
Sejauh ini Pemkab Kepahiang melalui Badan Keuangan Dareah (BKD) sudah mendapatkan data dari sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Total sebanyak 34 unit Randis yang sudah masuk pendataan untuk dilakukan lelang, 12 diantaranya mobil dan 22 merupakan sepeda motor.
Kepala BKD Kabupaten Kepahiang, Jono Antoni, S. Sos, MM melalui Kabid Aset, Herwin Noviansyah, S.Sos. MM mengatakan, sebanyak 34 unit Randis di Kabupaten Kepahiang yang terdiri dari 12 unit R4 atau mobil dan 22 unit R2 berupa sepeda motor.
Randis yang sudah masuk daftar tersebut berasal dari sejumlah OPD Kepahiang, Setkab Kepahiang, DPRD Kepahiang dan sejumlah OPD lainnya.
"Sekarang kita masih menunggu kelengkapan data dari Randis yang akan dilelang dari sejumlah OPD di Kabupaten Kepahiang. Dengan itupula untuk data 34 unit yanh kita terima sekarang belum final, dalam artian bisa saja bertambah ataupun berkurang," kata Herwin.
BACA JUGA:Kemenag Kepahiang Umumkan 18 Calon Jemaah Haji Tambahan, Ini Daftarnya!
Dipaparkan Herwin, sebelum menuju proses lelang sejumlah tahapan lainnya juga masih akan dilakukan. Seperti, kelengkapan administrasi, uji kelayakan Randis hingga penetapan harga jual nantinya.
Harga jual nantinya akan menjadi PAD untuk Kabupaten Kepahiang, dan sejauh ini belum diketahui berapa jumlah target PAD yang ditetapkan.
"Setelah kita mengetahui jumlah PAD yang kita targetkan, barulah nantinya kita serahkan ke KPKNL untuk dilakukan proses lelangnya," papar Herwin.
Jika nantinya sudah diserahkan ke KPKNL, masyarakat Kepahiang yang berminat nantinya bisa melakukan penawaran secara langsung.
"Untuk sekarang siapkan saja modal untuk penawaran, selain itu kepada OPD yang akan ikut lelang Randisnya silakan administrasinya serta datanya sampaikan dengan kita," demikian Herwin.