Tidak Ada Program Umroh Gratis

Kamis 19-01-2023,13:28 WIB
Reporter : Rahyadi Gultom
Editor : Andi Jamhari

Berharap Di APBDP

 

RK ONLINE -  Dalam APBD Tahun 2023 ini dipastikan tidak ada anggaran program umroh gratis seperti tahun lalu. Hanya saja tetap dilakukan pembahasan apakah bisa diajukan dalam APBD Perubahan nantinya. Hal ini dikatakan  Kabag Kesra Setkab Rejang Lebong Herwin Wijaya, Rabu  (18/1). 

 

Menurutnya sepeeti tahun sebelumnya anggaran dan umroh gratis ada di Dana Alokasi Khusus (DAK) dan masuk dalam APBD.

 

'"Mengingat tidak cukupnya dana maka program tersbeut masih menuggu hasil rapat lanjutan. Apakah nanti bisa diusulkan lewat anggaran  perubahan atau tidak," terangnya. 

 

 

BACA JUGA:Bupati Lepas 50 Jemaah Umroh Gratis Tahun 2022

 

 

Dikatakan Herwin untuk tahun 2022 lalu Pemkab  Rejang Lebong melalui Bagian  Kesra memberangkatkan 50 warga  Rejang Lebong yang terpilih  untuk mengikuti umroh gratis. Seyogyanya juga program umroh gratis tahun ini tetap diusulkan namun anggarannya tidak ada.

 

"Harapannya  program umroh gratis ini dapat terus berjalan, mengingat program umroh gratis ini sudah cukup lama  berjalan dan sangat ditunggu tunggu mssyarakat. Mudah- mudahan saja tahun 2023 ini programnya dapat berlanjut paling tidak akan dianggarkan pada APBD Perubahan pada Agustus yang akan datang. Untuk jumlah yang kita usulkan sebanyak 100 orang lebih, dimulai dari perangkat agama berprestasi hingga hafiz quran," akhir Herwin.

Kategori :