Pemprov Serahkan Sertifikat Program PTSL

Jumat 02-12-2022,13:31 WIB
Reporter : Gatot Julian
Editor : Andi Jamhari

RK ONLINE - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu melaui Kantor Wilayah (Kanwil) Agraria dan Tata Ruang Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Provinsi Bengkulu  melaksanakan penyerahan sertifikat tanah dalam program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) untuk masyarakat di Provinsi Bengkulu. Penyerahan ini dihadiri dan dilakukan secara simbolis kepada 300 masyarakat se-Provinsi Bengkulu oleh Bapak Gubernur Bengkulu Bapak Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA, Kamis (1/12).

 

Penyerahan sertifikat tanah ini masuk dalam rangkaian kegiatan penyerahan sertifikat tanah untuk Rakyat Tahun 2022 yang diserahkan oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widido sebanyak 1.552.450 sertifikat dan dilaksanakan secara nasional di 33 Provinsi.

 

Kepala Kanwil BPN Provinsi Bengkulu, Sukiptiyah, SP, M.Si mengatakan, tahun 2022 mendapatkan alokasi PTSL sebanyak 22.886 sertifikat dan target redistribusi tanah sebanyak 1.432 sertifikat. Adapun realisasi pada kegiatan PTSL saat ini sudah mencapai 22.521 sertifikat atau 98,40 persen dan realisasi kegiatan redistribusi tanah mencapai 1.248 sertifikat atau 87,15 persen.

 

Dengan realisasi tersebut, penyelesaian kegiatan PTSL Provinsi Bengkulu berada pada peringkat 7, dan penyelesaian kegiatan redistribusi tanah berada pada peringkat 4 secara nasional.

 

"Kami punya target untuk kegiatan PTSL kurang lebih 22.886 sertifikat dan redistribusi sebanyak 1.432 sertifikat. Alhamdulillah untuk PTSL hampir selesai dibagikan, memang tidak dibagikan semuanya hari ini, tapi sekitar 300 secara simbolis. Sisanya bisa dibagikan di pemda masing-masing," paparnya.

 

Pada kesempatan ini, pembagian secara simbolis sebanyak 300 sertifikat yang terdiri dari PTSL 270 sertifikat, dan dari redistribusi tanah 30 sertifikat, kepada 300 orang penerima yang berasal dari seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu.

 

Sementara itu, Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA yang menghadiri langsung kegiatan pembagian secara simbolis sertifikat tanah oleh Kanwil BPN Bengkulu menyampaikan apresiasi atas program yng dijalankan Kanwil BPN Bengkulu.

 

"Pertama kita sampaikan terima kasih untuk kementerian ATR/BPN  yang secara berjenjang program ini dapat berjalan dan dirasakan langsung oleh masyarakat," ungkap Rohidin.

Kategori :

Terkait