Mau Pencernaan Tetap Sehat, Hindari Mencampur Nasi Dengan Makanan Ini

Mau Pencernaan Tetap Sehat, Hindari Mencampur Nasi Dengan Makanan Ini

Mau Pencernaan Tetap Sehat, Hindari Mencampur Nasi Dengan Makanan Ini/--www.istockphoto.com

Mau Pencernaan Tetap Sehat, Hindari Mencampur Nasi Dengan Makanan Ini

RK ONLINE - Nasi, sebagai makanan pokok yang tak terpisahkan dari hidangan sehari-hari di banyak negara Asia termasuk Indonesia, ternyata membutuhkan perhatian khusus dalam penyajiannya. 

Meski lezat dan menyehatkan, ada beberapa makanan dan minuman yang sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan dengan nasi, Demi Kesehatanmu.

 

Menurut Times of India, berikut beberapa makanan dan minuman yang perlu kamu hindari saat menikmati hidangan nasi:

BACA JUGA:Salah Satunya Masker Putih Telur, Ini Sederet Rahasia Perawatan Kulit Wajah Menggunakan Bahan Alami

1. Kentang

Kombinasi nasi dan kentang mungkin terdengar lazat, tapi tahukah kamu bahwa mengonsumsi keduanya bersamaan dapat menyebabkan penambahan kalori berlebih? Untuk menjaga berat badan dan kesehatanmu, sebaiknya konsumsi kentang dan nasi dalam porsi yang terkendali.

 

2. Salad

Meskipun beberapa orang dapat menikmati salad bersama nasi tanpa masalah, namun bagi yang memiliki sistem pencernaan sensitif, kombinasi ini dapat sulit dicerna. Sebaiknya, pisahkan konsumsi nasi dan salad untuk menjaga keseimbangan pencernaan.

 

3. Buah

Nasi dan buah memang makanan yang berbeda jenisnya. Mengonsumsinya bersamaan bisa mengganggu pencernaan karena nasi yang sudah dimasak bertemu dengan buah mentah. Untuk keseimbangan nutrisi dan pencernaan yang lancar, konsumsilah buah secara terpisah dari makanan berat seperti nasi.

Sumber: