Panduan Mudah Mencapai Passing Grade CPNS 2023 Berikut Cara Mudah Menghitung Passing Grade
Panduan Mudah Mencapai Passing Grade CPNS 2023 Berikut Cara Mudah Menghitung Passing Grade/---Youtube/@IvoneMargiati
Panduan Mudah Mencapai Passing Grade CPNS 2023 Berikut Cara Mudah Menghitung Passing Grade
RK ONLINE - Untuk para calon peserta Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2023, penting untuk memahami apa itu passing grade dan bagaimana mencapainya.
Apa itu Passing Grade CPNS?
Passing grade adalah nilai ambang batas yang harus dicapai peserta dalam tes SKD CPNS untuk dinyatakan lulus. Tes SKD terdiri dari beberapa jenis tes, yaitu Tes Intelegensi Umum (TIU), Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
BACA JUGA:Ini Rahasia Raih Passing Grade Tinggi Untuk Lolos Ujian SKD CPNS 2023
Batas Minimal Passing Grade CPNS 2023
Untuk tahun 2023, aturan mengenai passing grade CPNS diatur dalam Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KepmenpanRB) Nomor 651 Tahun 2023. Passing grade CPNS 2023 adalah sebagai berikut:
- Tes Wawasan Kebangsaan (TWK): Minimal 65 dari nilai maksimal 150 (dengan total 30 soal)
- Tes Intelegensi Umum (TIU): Minimal 80 dari nilai maksimal 175 (dengan total 35 soal)
- Tes Karakteristik Pribadi (TKP): Minimal 166 dari nilai maksimal 225 (dengan total 45 soal)
Terdapat pengecualian untuk lulusan cum laude, diaspora, penyandang disabilitas, dan putra-putri Papua, yang memiliki nilai ambang batas yang berbeda, Total nilai kumulatif tertinggi SKD CPNS 2023 adalah 550. Penting untuk diingat bahwa waktu pengerjaan tes SKD dibatasi, yaitu 100 menit atau 1 jam 40 menit.
Sumber: