Jika Mau Lulus, Peserta Seleksi CPNS BIN 2023 Wajib Perhatikan Persyaratan Administrasi Ini

Jika Mau Lulus, Peserta Seleksi CPNS BIN 2023 Wajib Perhatikan Persyaratan Administrasi Ini

Jika Mau Lulus, Peserta Seleksi CPNS BIN 2023 Wajib Perhatikan Persyaratan Administrasi Ini/---ilustrasi

Jika Mau Lulus, Peserta Seleksi CPNS BIN 2023 Wajib Perhatikan Persyaratan Administrasi Ini

RK ONLINE - Badan Intelijen Negara (BIN) akan membuka pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada Rabu, 20 September 2023. Bagi para calon peserta CPNS BIN, penting untuk memahami persyaratan administratif yang diperlukan untuk lolos dalam seleksi dan menjadi bagian dari BIN.

Dalam seleksi CPNS BIN 2023, BIN telah menyediakan sebanyak 1.000 formasi CPNS. Jumlah ini telah diatur dalam Surat Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Republik Indonesia Nomor 544 Tahun 2023 Tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Pusat.

BACA JUGA:Berdasarkan Persyaratan, Ini Jurusan Yang Paling Berpeluang Lulus CPNS BIN 2023

Jadwal Pendaftaran dan Seleksi Administrasi:

Pendaftaran CPNS BIN telah dimulai pada tanggal 20 September 2023 dan akan berakhir pada 11 Oktober 2023 dan Seleksi administrasi akan dilaksanakan mulai 20 September hingga 14 Oktober 2023.

Persyaratan Administrasi:

Untuk memastikan hasil yang maksimal dalam seleksi administrasi CPNS BIN 2023, para calon peserta diharapkan memenuhi persyaratan administratif berikut:

- Surat lamaran yang ditujukan kepada Kepala Badan Intelijen Negara, ditulis tangan dengan tinta warna hitam, ditandatangani oleh pelamar, dan dibubuhi e-meterai senilai Rp. 10.000.

- Kartu Tanda Penduduk (KTP).

- Pas foto formal terbaru berwarna dengan latar belakang merah, berukuran 4 x 6 cm.

- Ijazah asli atau fotokopi serta/atau Surat Penyetaraan Kemendikbud Dikti (bagi lulusan luar negeri) yang telah dilegalisir oleh pejabat berwenang. Surat keterangan kelulusan atau ijazah sementara tidak berlaku.

BACA JUGA:Panduan Pengisian 5 Poin Surat Pernyataan CPNS BIN 2023 Lengkap Beserta Link Download

- Surat keterangan cumlaude/lulusan terbaik/dengan pujian (bagi pelamar formasi cumlaude).

Sumber: