Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 Segera Dimulai, Simak Persyaratan dan Tahapan Ujiannya
Cek persyaratan dan tahapan ujian cpns dan pppk 2023/---www.inibengkulu.com
Sementara itu, Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS akan berlangsung selama 90 menit dengan total 100 soal, tergantung pada jenis soal dominan hitungan atau non-hitungan. Bagi seleksi kompetensi PPPK, peserta akan memiliki waktu 130 menit untuk menjawab total 145 soal. Ini mencakup seleksi kompetensi teknis, manajerial, sosial kultural, serta tahap wawancara.
Langkah Persiapan Penting Bagi Calon Pelamar
Sebagai langkah persiapan, calon pelamar perlu memeriksa persyaratan pendaftaran dengan seksama. Ini termasuk menyiapkan dokumen-dokumen penting seperti ijazah, transkrip nilai, Kartu Tanda Penduduk (KTP), akta kelahiran, serta daftar riwayat hidup.
BACA JUGA:Pendaftaran Seleksi CASN 2023, Cek Kementerian dan Lembaga yang Umumkan Kebutuhan CPNS dan PPPK
Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi adalah sebagai berikut:
- Kewarganegaraan Indonesia (WNI).
- Usia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun saat mendaftar sebagai Calon Aparatur Sipil Negara (CASN).
- Tidak memiliki catatan pidana penjara selama minimal 2 tahun berdasarkan putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap.
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat atau tidak hormat dari status Pegawai Negeri Sipil (PNS), anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau Tentara Nasional Indonesia, atau diberhentikan dari pegawai swasta secara tidak hormat.
- Tidak sedang dalam proses seleksi menjadi PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, PNS, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
- Memenuhi persyaratan pendidikan yang sesuai dengan jabatan yang dilamar.
- Dalam kondisi fisik dan mental yang sehat.
Sumber: