147 Capaskibra Kepahiang Tahun 2023 Mulai Diseleksi

147 Capaskibra Kepahiang Tahun 2023 Mulai Diseleksi

DOK/RK : IKUTI : 147 Capaskibra Kabupaten Kepahiang tahun 2023 mulai mengikuti seleksi yang diawali upacara, Senin (20/2).--

RK ONLINE - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Kepahiang mulai melaksanakan seleksi Calon Paskibra (Capaskibra) yang akan bertugas pada pelaksanaan upacara HUT 17 Agustus tahun 2023.

 

Diketahui total sebanyak 147 peserta yang akan mengikuti seleksi berasal dari sejumlah SMA sederajat di Kabupaten Kepahiang. Dari ratusan peserta seleksi hanya 35 peserta yang nantinya ditetapkan sebagai Paskibra.

 

Sekkab Kepahiang, Dr. Hartono, M.Pd mengingatkan seluruh peserta seleksi Capaskibra untuk mengikuti seleksi dengan baik agar bisa terpilih, masuk di dalam 35 besar. Terlebih, ada peluang mengikuti seleksi Capaskibra ke tingkat provinsi hingga tingkat nasional.

 

"Hari ini (Kemarin, red) sengaja digelar upacara sebagai tanda bahwa seleksi Capaskibra dimulai. Ikuti seleksi dengan baik, sehingga dapat terpilih menjadi Paskibra tingkat kabupaten, provinsi bahkan ke tingkat nasional," kata Sekkab, Senin (20/2).

 

BACA JUGA:Kakanwil Kemenag Buka Langsung Art and Expo ke 1 MAN 02 Kepahiang

 

Dirinya juga berpesan kepada 147 peserta yang mengikuti seleksi supaya tidak berprasangka buruk kepada pelatih. Karena tim seleksi yang melakukan seleksi, sudah dijamin ahli membidangi bidang tersebut. Sebab di dalam unsur pelatih ada dari TNI/Polri hingga dari tim kesehatan.

 

"Intinya ikuti setiap agenda seleksi dengan baik, jaga kesehatan dan pola makan dengan baik. Karena seleksi berlangsung cukup lama hingga Agustus nanti," sampai Sekkab.

 

Sumber: