PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

Selama 3 Hari, Jalan ke Kabawetan 1 Jalur

Selama 3 Hari, Jalan ke Kabawetan 1 Jalur

DOK/RK : JALUR : Jalur masuk maupun jalur ke luar dari objek wisata kebun teh kabawetan direkayasa oleh Sat Lantas Polres Kepahiang, akan diterapkan selama 3 hari. --

RK ONLINE - Wisatawan dari Kabupaten Kepahiang maupun dari luar, yang ingin ke objek wisata kebun teh kabawetan, wajib mengetahui jalur-jalur yang telah disiapkan Sat Lantas Polres Kepahiang.

 

Sebab terhitung dari 31 Desember (Besok, red) 2022 hingga 2 Januari 2023 mendatang, ada rekayasa jalan menuju kawasan objek wisata di wilayah Kecamatan Kabawetan tersebut. Jalan menuju Kabawetan hanya dibuka 1 jalur masuk dan 1 jalur untuk ke luar.

 

Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu, AKBP. Yana Supriatna, S.IK, M.Si melalui Kasat Lantas, Iptu. Bole Susanja, S. Sos, M.Si Kamis (29/12) menerangkan, rekayasa jalan menuju dan ke luar dari kawasan objek wisata kebun teh kabawetan dilakukan untuk mengatisipasi terjadi kemacetan. Sebab berkaca dari setiap libur tahun baru, objek wisata kebun teh ini selalu dipadati pengunjung, hingga tejadi kemacetan panjang kendaraan.

 

"Jadi, terhitung 31 Desember 2022 hingga 2 Januari 2023, kami akan melakukan rekayasa jalan menuju dan ke luar dari wisata Kabawetan. Ini dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan, apalagi tahun baru 2023 tidak ada pembatasan karena pandemi Covid-19 seperti tahun baru 2022 dan 2021 sebelumnya.

 

Selama 3 hari kita melakukan rekayasa jalan, pengendara diharapkan mematuhinya. Ingat, hanya satu jalur. Yakni jalur ke luar dan masuk berbeda," kata Kasat Lantas.

 

Dijelaskannya, jalur masuk ke kawasan objek wisata kebun teh kabawetan, yakni melewati simpang sebelah Puskesmas Kepahiang ataupun simpang PDAM Tirta Alami Kabupaten Kepahiang Kepahiang. Sementara jalur keluarnya, pengendara harus melewati jalur yang sudah disiapkan, tepatnya di Desa Tangsi Duren Kecamatan Kabawetan menuju Desa Air Sempiang, keluarnya di Desa Kuto Rejo Kecamatan Kepahiang.

 

BACA JUGA:Sat Lantas Rancang Rekayasa Lalin Menuju Objek Wisata

 

Sumber: