PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

Pastikan Natal dan Tahun Baru Aman, Tidak Ada Kemacetan

Pastikan Natal dan Tahun Baru Aman, Tidak Ada Kemacetan

DOK/RK : CEK : Wabup Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.IP dan Kapolres Kepahiang, AKBP. Yana Supriatna, S.IK, M.Si melakukan pengecekan personil dan peralatan dalam menghadapi Nataru. Ini dilakukan keduanya setelah usai kegiatan upacara apel gelar pasukan, Kami--

RK ONLINE - Polres Kepahiang Polda Bengkulu bersama Pemerintah Kabupaten Kepahiang dan sejumlah stake holder lainnya menggelar apel gelar pasukan Ops Lilin Nala 2022, Kamis (22/12). Apel gelar pasukan Ops Lilin Nala 2022 dilaksanakan dalam rangka pengamanan perayaan Natal tahun 2022 dan Tahun Baru 2023.

 

Seluruh kesiapan dicek langsung oleh Wabup Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.IP dan Kapolres Kepahiang, AKBP. Yana Supriatna, S.IK, M.Si, terhadap personel maupun terhadap kesiapan lainnya, termasuk kesiapan pelaralatan.

 

Momentum Nataru selalu ditunggu - tunggu oleh masyarakat Indonesia, termasuk Kabupaten Kepahiang di setiap penghujung tahun, dengan melaksanakan berbagai kegiatan, sehingga menyebabkan meningkatnya mobilitas yang terjadi. Ops Lilin Nala 2022 akan dilaksanakan selama 11 hari, 23 Desember 2022 hingga 2 Januari 2023, akan dilanjutkan dengan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dari 3 hingga 9 Januari 2023.

 

"Melalui apel gelar pasukan, kita diharapkan perayaan natal dan tahun baru, masyarakat nyaman dan aman. Sesuai dengan perintah Presiden Joko Widodo tugas tersebut merupakan tugas kita bersama, baik Polri/ TNI bersama stake holder yang ada," kata Kapolres Yana Supriatna didampingi Wabup, Zurdi Nata.

 

Selain dalam hal pengamanan Nataru, pengamanan kejahatan konvensional di Kabupaten Kepahiang juga akan dilakukan. Mengingat, biasanya Desember ini didominasi oleh jenis kejahatan tersebut. Karena itu Polres Kepahiang meningkatkan patroli di daerah rawan dan objek vital, serta lakukan sosialisasi guna meningkatkan standar keamanan lingkungan dan tempat tinggal, terutama kepada masyarakat yang akan berpergian.

 

"Keamanan terhadap kejahatan yang sering terjadi di Kabupaten Kepahiang, juga akan dilakukan dengan cara peningkatkan patroli," sampai Kapolres.

 

BACA JUGA:Sat Lantas Rancang Rekayasa Lalin Menuju Objek Wisata

 

Sumber: