Tetap Taat Prokes
RK ONLINE - Tetap Taat Prokes Walaupun kebijakan pemerintah memperbolehkan dilaksanakan kegiatan ibadah selama bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Bengkulu, H. Zahdi Taher, M.HI mengimbau masyarakat untuk selalu menaati dan menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19. "Saya ingatkan agar masyarakat jangan lengah dan tetap jaga prokes, terutama memakai masker dalam kondisi apapun. Kita saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19," kata Zahdi. Lebih lanjut, penerapan proses selama pelaksanaan ibadah selama ramadhan seperti salat tarawih berjamaah di masjid harus dilakukan sebagai bentuk pencegahan penyebaran Covid-19. Sehingga nantinya para jamaah dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk tetapi juga tetap terhindar dari Covid-19. Zahdi menyebut, penerapan Prokes menjadi kunci pencegahan Covid-19. Apalagi ada ketentuan-ketentuan yang mengatur terkait level Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang mewajibkan penerapan Prokes. "Di Kota Bengkulu sendiri masih PPKM level 3, meski sudah dibatasi penerapan Prokes harus terus diperhatikan. Saat ibadah di masjid, para pengurus masjid tetap menyiapkan fasilitas prokes dengan menyediakan masker atau tempat cuci tangan dan hand sanitizer," singkat Zahdi. Pewarta : Gatot Julian/Krn
Sumber:
Terkini
Terpopuler
- 1 Siapkan Layanan Hemodialisa, RSUD Kepahiang Usulkan Sarpras dan Gedung
- 2 Seret Nama Gubernur Bengkulu, Puluhan Warga Terobos Masuk Mapolresta Bengkulu Tuntut Kejelasan OTT KPK
- 3 Jangan Coba-Coba Timbun Minyak Goreng, Disperkop UKM Kepahiang Bakal Operasi Senyap!
- 4 Jelang Penghujung Tahun Anggaran, Realisasi Dana Kelurahan 2024 Belum Maksimal