Kopli Siapkan 1 Mobil dan 2 Motor Bagi Desa Sukses MT-II

Kopli Siapkan 1 Mobil dan 2 Motor Bagi Desa Sukses MT-II

Sebagai Reward

RK ONLINE - Dalam mendorong petani untuk melaksanakan turun tanam pada Musim Tanam ke-II (MT-II) tahun 2022 ini, Bupati Lebong Kopli Ansori menjanjikan reward berupa 1 unit mobil dan 2 unit motor. Reward tersebut akan diberikan kepada desa yang dinilai sukses melaksanakan MT II. "Saya akan berikan reward mobil dan motor bagi desa yang sukses melaksanakan MT II tahun ini, " kata Kopli. Bupati menambahkan, reward tersebut akan diberikan khusus bagi desa yang sukses melaksanakan MT II 100 persen. Namun teknisnya setiap desa akan diseleksi dan dilakukan pengundian. Untuk reward pertama akan mendapatkan 1 unit mobil, kedua akan mendapat 1 unit motor, dan ketiga 1 unit motor. "Reward ini bukanlah operasional, tapi dari uang saya secara pribadi selaku Bupati Lebong, " lanjutnya. Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan (Disperkan) Lebong, Hedi Parindo, SE mengatakn untuk persiapan pelaksanaan MT II sudah dimulai sejak bulan Desember tahun 2021 lalu, dengan mengadakan sosialisasi di 6 Kecamatan yang desanya memiliki lahan persawahan terluas. Kemudian pada MT II, pihaknya juga sudah melakukan berbagai upaya apa yang menjadi kendala dialami masyarakat di lapangan seperti pengendalian hama tikus serta menyerahkan bantuan racun tikus, serta penyemprotan hama belas. "Untuk persiapan pelaksanaan MT II kita sudah menggelar beberapa kali rapat. Salah satunya membahas dalam penyaluran bantuan bibit Inbrida untuk 3.500 hektar lahan sawah, " jelasnya. Tak hanya itu saja, untuk mendukung pelaksanaan tanam dan panen dua kali di Kabupaten Lebong, pihaknya juga akan menyiapkan sebanyak 10 unit handtractor yang nantinya bisa dipinjam pakaikan para petani yang membutuhkan handtractor. "Ada 10 unit handtractor yang akan kami siapkan di BBI Suka Bumi. Jadi bagi para petani nantinya yang membutuhkan bisa meminjam alat tersebut untuk pengolahan lahan sawah, " demikian Hedi.   Pewarta : Eko hatmono/Krn

Sumber: