Heboh, Migor Jadi Bahan Buruan Masyarakat

Heboh, Migor Jadi Bahan Buruan Masyarakat

RK ONLINE - Minyak Goreng (Migor) yang langka kini menjadi perbincangan hangat lapisan masyarakat di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu. Tidak hanya di dunia nyata, keluhan terhadap sulitnya untuk mendapatkan Migor ini juga sudah berhamburan di berbagai dinding akun Medsos. Bahkan sulitnya sembako ini, membuat banyak masyarakat berbondong - bondong memadati sejumlah toko untuk berburu Migor. Baca juga : Gagal Nanjak, Truk Muatan Batu Bata Masuk Jurang Seperti yang terjadi di beberapa toko sembako Pasar Kepahiang, Selasa (8/3/22) siang. Kabar tentang masuknya stok Migor, membuat masyarakat berduyun - duyun menyerbu toko yang ada di pasar Kelurahan Pensiunan Kecamatan Kepahiang. Tidak hanya itu, beberapa Mini Market (MM) yang dikabarkan memiliki stok sembako ini, ikut diserbu masyarakat. Mirisnya meskipun sudah rela berdesak - desakan dan mengantre panjang, tidak jarang emak - emak yang pulang dengan tangan hampa karena tidak sempat mendapatkan bagian. "Mau beli minyak bang, kabarnya ada minyak yang masuk," ujar Erni, salah satu pembeli. Sementara itu dari pantauan Radarkepahiang.id, kerumunan masyarakat pemburu Migor ini tidak hanya ditemukan di MM dan seputaran Pasar Kepahiang saja. Tetapi antrean panjang yang mengular juga dikabarkan terjadi di Puncak Mall Kepahiang Kelurahan Pasar Kepahiang. Adanya kabar tentang masuknya stok Migor, dalam sekejap membuat Puncak Mall dipadati pengunjung yang berburu Migor. Dikonfirmasi terpisah Kadisdagkop UKM Kabupaten Kepahiang, Jan Johanes Dalos, S.Sos melalui Kabid Perdagangan, Afriani Pramawati, SE mengatakan kalau dirinya juga sudah menurunkan tim untuk memeriksa langsung stok Migor yang beredar di Kabupaten Kepahiang ini. "Tim sudah di lokasi untuk memantau langsung. Untuk informasi lebih lanjut nanti akan kami sampaikan lagi," singkatnya. Pewarta : Jimmy Mayhendra

Sumber: