Peningkatan Kasus Covid-19, Dinkes Imbau Pemda Kabupaten/Kota
RK ONLINE - Pemerintah Provinsi (Pemprov) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu dalam menghadapi adanya peningkatan kasus Covid-19 dan pencegahan masuknya varian Omicron di Bengkulu mengambil beberapa kebijakan penting yang harus dijalankan Pemda Kabupaten/Kota. Kepala Dinkes Provinsi Bengkulu, H. Herwan Antoni, SKM,M.Kes. M.Si, menyampaikan terkait dengan peningkatan kasus Covid -19 di Provinsi Bengkulu pihaknya mengimbau pemda kabupaten/kota memaksimalkan penerapan kebijakan sesuai dengan zona wilayahnya dan level penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) wilayah. "Juga kita mengimbau kabupaten/kota untuk mengaktifkan lagi Posko di Dinas Kesehatan masing-masing," ujar Herwan usai rapat internal Dinkes Provinsi Bengkulu, membahas kenaikan dan kebijakan antisipasi Covid-19, Senin (7/2). Ia menambahkan, selain mengaktifkan posko, pemda diminta untuk meningkatkan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat melalui media sosial, media cetak dan media eloktronik. Hal ini agar masyarakat mengetahui jika pandemi belum berakhir dan mengalami lonjakan. "Selain itu juga mengaktifkan jejaring kerja lintas program dan lintas sektor. Serta memperketat lagi 3 T (Tracing, Testing, Treatment) terhadap masyarakat maupun pasien kontak kasus positif," papar Herwan. Kebijakan lain yang akan diambil pihaknya diantaranya menyiapkan tempat dan SDM Isolasi Terpusat (Isoter) di UPT. Pelayanan dan Kesehatan (Pelkes) Bengkulu. Serta menyiapkan dan memantau rumah sakit rujukan Covid -19 yang ada saat ini. "Mengaktifkan pengambilan dan pemeriksaan sampel Swab antigen dan PCR baik kepada masyarakat maupun keluarga terdekat yang memiliki kontak langsung terhadap pasien positif akan terus dilakukan dan dioptimalkan," singkatnya. Pewarta : Gatot Julian/Krn
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Ini 2 Agenda Penting DPRD Kepahiang Usai Tahun Baru 2025!
- 2 Bupati Kepahiang Minta DPPKBP3A Segera Pantau Kondisi Mental Anak Korban Perampokan!
- 3 SIMAK! Begini Pengakuan Mahasiswi yang Nyambi Jadi Mucikari
- 4 Mulai Tahun Depan, Batas Akhir Pajak Diatur Tanggal 15 Setiap Bulannya
- 5 Polisi Dalami Asal Usul Senjata Api Tersangka Perampokan TKP Bumi Sari
- 1 Ini 2 Agenda Penting DPRD Kepahiang Usai Tahun Baru 2025!
- 2 Bupati Kepahiang Minta DPPKBP3A Segera Pantau Kondisi Mental Anak Korban Perampokan!
- 3 SIMAK! Begini Pengakuan Mahasiswi yang Nyambi Jadi Mucikari
- 4 Mulai Tahun Depan, Batas Akhir Pajak Diatur Tanggal 15 Setiap Bulannya
- 5 Polisi Dalami Asal Usul Senjata Api Tersangka Perampokan TKP Bumi Sari