Nyaris Ricuh, Pengedar Sabu Asal Batu Kalung Dibekuk Polisi

Nyaris Ricuh, Pengedar Sabu Asal Batu Kalung Dibekuk Polisi

RK ONLINE - R (27), warga Desa Batu Kalung Kecamatan Muara Kemumu Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Selasa (9/11/21) berhasil diamankan Satres Narkoba dan jajaran Polsek Bermani Ilir Polres Kepahiang Polda Bengkulu. Meskipun sempat nyaris ricuh, dengan barang bukti 4 paket sabu dan 1 buah timbangan terduga pengedar ini tetap berhasil digelandang ke Mapolres Kepahiang. Kapolres Kepahiang, AKBP. Suparman, S.IK, MAP melalui Kasatres Narkoba Iptu. M. Trisaldi Siregar, SH mengakui jika penangkapan terhadap terduga pengedar ini memang sempat nyaris ricuh. Pasalnya ketika petugas melakukan upaya penangkapan, pihak keluarga yang berontak dan tidak terima berupaya untuk menghalangi petugas. Namun kepiawaian Satres Narkoba dan Polsek Bermani Ilir dalam menangani situasi, membuat proses penangkapan ini tetap membuahkan hasil. "Upaya pengungkapan ini sempat dihalangi oleh pihak keluarga. Namun untungnya setelah kita berikan penjelasan dengan baik akhirnya terduga pengedar ini tetap berhasil kita amankan," terang Trisaldi. Baca juga : Pelaku Jambret Diringkus Bersama 2 Paket Ganja Dikatakannya kalau pengungkapan ini berawal ketika mereka mendapatkan informasi adanya transaksi narkoba di Desa Batu Kalung. Informasi ini kemudian langsung didalami dan hasilnya, informasi tersebut memang benar adanya sehingga petugas memutuskan untuk langsung melakukan penangkapan. "Kasusnya masih akan kita dalami. Saat ini yang bersangkutan sudah kita amankan di Polres Kepahiang untuk kepentingan pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut," bebernya. Sementara itu dari tangan terduga pengedar ini, Trisaldi mengatakan jika mereka berhasil mengamankan sejumlah barang bukti. Mulai dari 1 paket diduga sabu berukuran sedang, 3 paket diduga sabu berukuran kecil, 1 seperangkat alat hisap, 1 unit timbangan dan beberapa lembar plastik bening yang diduga digunakan untuk melakukan transaksi. "Setelah kita lakukan penggeledahan, kita berhasil mengamankan sejumlah barang bukti. Selanjutnya bersamaan dengan barang bukti inilah, terduga pengedar ini langsung kami giring ke Polres Kepahiang," singkat Trisaldi. Pewarta : Jimmy Mayhendra

Sumber: