Buka Cafe Literasi, Perpusda Kepahiang Ajak Pelaku Usaha UKM Ikut Terlibat

Buka Cafe Literasi, Perpusda Kepahiang Ajak Pelaku Usaha UKM Ikut Terlibat

RK ONLINE - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPKD) atau Perpusda Kabupaten Kepahiang, Senin (01/03/2021) membuka Cafe Literasi di Halaman depan kantornya jalan M.Jun, No.04 Kelurahan pasar Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu. Bertemakan Peran Literasi dimasa Pandemi dalam rangka mempersiapkan Generasi penerus di Kabupaten Kepahiang, Perpusda membuka peluang untuk seluruh komunitas binaan. "Kita membuka peluang untuk seluruh Komunitas binaan, hanya saja yang baru menyambut program kita untuk perintisan perdana ini dari komunitas RRM (Ruang Rupa Metamorfosa)," ujar Kadis Perpusda Kepahiang, Muhdi, S.Pd, M.M, Pd, melalui Kabid PPBB Dinas PKD, Meri Andaria, M. Pd. Si Lebih lanjut dikatakan, Perpusda Kepahiang akan mengajak pelaku usaha UMKM (Usaha Mikro, Kecil, Menengah) untuk memenuhi areal Cafe Literasi. "Nantinya akan ada area foodcourt, untuk UKM yang memenuhi standar kriteria, bisa bergabung untuk mengisi area food court. Terutama komunitas yang terlibat pada kegiatan program inklusi sosial tahun 2020 lalu," lanjutnya Sementara itu, Ketua RRM, Iteng Rasja juga mengatakan hal yang sama. Cafe literasi yang saat ini sudah dibuka, menyajikan taman baca yang didampingi foodcourt, "Jadi bagi masyarakat yang ingin membaca, atau pelajar yang mau mengerjakan PR, tugas dan lain - lain bisa datang kesini. Sebab Perpuada juga menyediakan wifi gratis bagi pengunjung yang mengerjakan tugas," demikian Iteng. Pewarta : Jimmy Mayhendra Editor      : Candra Hadinata

Sumber: