Januari 2021, Curah Hujan Masih Kategori Rendah

Januari 2021, Curah Hujan Masih Kategori Rendah

RK ONLINE - Curah hujan sepanjang Januari tahun 2021 ini masih dikategorikan sedang - rendah. Seperti dikatakan petugas pelayanan BMKG Kelas III Stasiun Geofisika Kepahiang, Wahyu Dodi Prihanto, Senin (18/01/2021). "Rata - rata masih dikategorikan rendah (Curah hujan). Untuk di Kepahiang, bulan Januari tahun ini belum ada hujan deras sama sekali," sampai Dodi. Lebih lanjut dijelaskannya, selama 18 hari ini curah hujan tertinggi terjadi pada tanggal 09 Januari lalu. Yang mana, curah hujan pada hari itu mencapai 37,3 milimeter. "Itupun masih dikategorikan sedang hingga rendah, sisanya rata -rata 13,0 milimeter ke bawah," ujarnya. Sementara, jika dibandingkan Desember 2020 lalu tingkat ketinggian curah hujan memang sangat jauh berbeda. Total, sepanjang Desember 2020 jumlah curah hujan mencapai 290 milimeter. "Dari 31 hari di bulan Desember, 25 hari diantaranya diguyur hujan. Curah hujan tertinggi pada tanggal 10 Desember 2020 yakni 72,5 milimeter," terang Dodi. Terkait kemungkinan hujan akan berlangsung hingga Mei 2021. Menurut Dodi, hal tersebut bisa saja terjadi untuk beberapa daerah yang terdampak La Nina ditandai suhu lebih dingin di kawasan Samudera Pasifik bagian tengah dan timur. Sedangkan di bagian baratnya lebih panas. Hal ini memicu peningkatan curah hujan di sejumlah wilayah Indonesia. "Bisa saja terjadi musim hujan panjang. Seperti dikabarkan sebelumnya, musim hujan bisa berlangsung hingga Mei nanti untuk beberapa daerah terdampak La Nina. Hingga saat ini Provinsi Bengkulu masih belum terdampak. Nanti kalau ada info lebih lanjut seputar hal ini, dari BMKG Fatmawati Bengkulu akan menginformasikan," jelas Dodi. Dodi menambahkan, musim hujan pada umumnya berlangsung dari November hingga Januari. "Biasanya berlangsung dari November hingga Januari, mungkin juga hingga Februari. Baru setelahnya berlanjut musim kemarau," demikian Dodi. Pewarta : Jimmy Mayhendra Editor     : Candra Hadinata 

Sumber: