Sampah Berserakan di Terminal Durian Depun, Bau Menyengat Meresahkan Warga

Sampah Berserakan di Terminal Durian Depun, Bau Menyengat Meresahkan Warga

RK ONLINE - Terminal Kelurahan Durian Depun Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu tercemar oleh sampah - sampah yang menumpuk dan berserakan. Banyak keluhan dilontarkan warga lantaran terlalu sering mendapati sampah yang menumpuk. Selain pemandangan yang tak mengenakkan mata, warga sekitar juga dibuat tidak nyaman dengan bau menyengat yang ditimbulkan. Jum'at (08/01/2021) warga sekitar, Deska Pranoto mengatakan, biasanya setiap pagi dan sore petugas kebersihan selalu membersihkan sampah - sampah tersebut. Namun dikarenakan warga sekitar kerap membuang sampah di terminal, membuat kotak sampah yang disediakan selalu penuh bahkan melebihi kapasitas hingga membuatnya tercecer. "Biasanya petugas sampah selalu membersihkan setiap pagi dan sore. Namun karena banyaknya warga yang membuang sampah di sana, membuat kotak sampah selalu penuh bahkan melebihi kapasitasnya. Akhirnya membuat sampah - sampah diatasnya menjadi tercecer," Kata Deska. Lebih lanjut Deska mengatakan, warga sekitar kerap protes dengan keberadaan sampah - sampah yang menimbulkan bau menyengat tersebut. Bahkan pernah melarang siapapun membuang sampah di sana. "Baunya sangat menyengat bahkan tercium hingga ke dalam rumah, sehingga kami pernah tidak mengizinkan siapapun untuk membuang sampah di sana," demikian Deska Pranoto. Pewarta : Guntur Alamsyah. Editor     : Candra Hadinata

Sumber: