Pleno Tingkat Kabupaten, KPU Ingatkan Saksi Paslon Jeli

RK ONLINE - Rapat pleno terbuka hasil penghitungan suara Pilkada serentak 2020 tingkat KPU Kabupaten Kepahiang mulai digelar, Selasa (15/12/2020). Berlokasikan di Hotel Umroh Kecamatan Kepahiang, rapat pleno tingkat kabupaten sudah berlangsung sejak pukul 09.00 WIB dihadiri oleh PPK se Kabupaten Kepahiang, Bawaslu dan seluruh saksi para calon bupati dan gubernur. Ketua KPU Kepahiang, Mirzan Pranoto Hidayat mengatakan, rapat pleno tingkat kabupaten sejauh ini berlangsung lancar dan aman. "Para saksi harus jeli, apabila mendapati kekeliruan pada angka - angka yang di sebutkan oleh PPK, kita koreksi bersama. Kemudian bila hasilnya sudah disepakati, langsung kita lakukan pembetulan pada angka - angka yang dimaksud," kata Mirzan. Kegiatan diawali oleh KPU menyampaikan tata tertib rapat pleno yang wajib dipatuhi oleh para tamu undangan. Hingga berita ini ditulis, rapat pleno terbuka tingkat Kabupaten Kepahiang masih berlangsung dengan pengamanan ketat anggota kepolisian dan Satpol PP di setiap pintu masuk. Pewarta : Jimmy Mayhendra Editor : Candra Hadinata
Sumber:
Terkini
Terpopuler
- 1 Pemkab Kepahiang Sebut Ada 680 Formasi PPPK yang Akan Direkrut pada Mei 2025
- 2 Main 4 Game INi, Hasilkan Saldo DANA Gratis Hingga Rp 1,2 Juta
- 3 Tiba di 'Bumei Sehasen', Bupati dan Wabup Kepahiang Disambut Secara Adat
- 4 Ini 2 Penentu Kelulusan Tenaga Honorer Lolos Kompetensi PPPK Tahap II
- 5 Safari Ramadhan, Ada 16 Masjid yang Bakal Dikunjungi Nata-Hafizh