3 Bapaslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Siap Bertarung
RK ONLINE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu menerima pendaftaran Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu, Ir. Agusrin M Najamudin - Dr. Imron Rasyadi pada Minggu (06/09/2020) siang. Sehari sebelumnya, KPU Provinsi Bengkulu menerima pendaftaran 2 Bapaslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu yakni Helmi Hasan, SE berpasangan dengan Muslihan DS dan Dr. Rohidin Mersyah berpasangan dengan Dr. Rosjonsyah. Helmi Hasan - Muslihan DS diusung oleh PAN, Hanura, dan NasDem. Pasangan ini menjadi pendaftar pertama ke KPU Provinsi Bengkulu untuk maju dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu. "Alhamdulillah kami sudah selesai mendaftar, semua syarat pencalonan diterima oleh KPU," kata Helmi, Sabtu (05/09/2020). Helmi menjelaskan, mereka datang ke KPU Bengkulu didampingi para pimpinan Parpol pengusung. Dirinya, kata Helmi mendaftar ke KPU dengan mendapat dukungan 3 Parpol pemilik 10 Kursi di DPRD Provinsi Bengkulu. "Kami menunjuk ibu Dewi Coryati (Anggota DPR RI) menjadi ketua tim pemenangan," sampainya. Kemudian Rohidin -Rosjonsyah diusung manyoritas partai yang memiliki kursi di DPRD Provinsi Bengkulu yakni Golkar, PDIP, Demokrat, PPP, PKPI, PSI dan PKS. Menuju KPU Provinsi Bengkulu, Rohidin - Rosjonsyah naik angkot. Mereka melaksanakan deklarasi sebelum mendaftar ke KPU Provinsi Bengkulu. "Kita ingin melanjutkan apa yang sudah dilaksanakan sebelumnya. Kita ingin Bengkulu berkemajuan sejajar dengan provinsi lain. Kurang lebih 3 tahun saya memimpin Bengkulu, angka kemiskinan berkurang. Pembangunan jalan yang terintegrasi dengan daerah luar seperti Palembang Sumatera Selatan sekarang segera berjalan," kata Rohidin dalam orasinya saat acara deklarasi. Sementara itu, Agusrin - Imron mendaftar dihari terakhir pendaftaran kemarin diusung 4 Parpol dengan total 12 kursi di DPRD Provinsi Bengkulu. Empat Parpol itu yakni Gerindra dengan 6 kursi, PKB 4 kursi dan Perindo 2 kursi. Sedangkan 2 Parpol pendukung non parlemen yakni Gelora dan PBB. Agusrin usai menyerahkan syarat pendaftaran ke KPU Provinsi Bengkulu mengatakan, dirinya terharu ketika kembali menginjak kakinya di Bengkulu. Sebab banyak masyarakat menjemputnya langsung ke bandara. "Tadinya tidak minat mencalonkan diri kembali menjadi gubernur kembali. Tetapi hasil survei saya teratas. Karena itu saya tidak ingin menghianati respon masyarakat yang masih menginginkan saya kembali memimpin Bengkulu," ujar Agusrin. Imron kepada awak media menerangkan, dia mendampingi Agusrin merupakan kehendak dari masyarakat Bengkulu sendiri. "Saya sudah kenal lama dengan beliau (Agusrin, red) kita ingin membangun kembali Bengkulu dengan berbagai sektor. Seperti yang beliau katakan tadi, jika masyarakat memilih kita. Maka kita akan melakukan lompatan besar. Kita mohon doa restu dari masyarakat," demikian Imron. Pewarta : Febri Yulian Editor : Candra Hadinata
Sumber: