Polsek Ujan Mas Amankan 1 Ekor Ayam dan 3 Unit Sepeda Motor
RK ONLINE - Upaya keras jajaran Polsek Ujan Mas Polres Kepahiang Polda Bengkulu dalam menindak aktivitas perjudian sabung ayam di Kelurahan Ujan Mas Atas, Senin (10/08/2020) sekitar pukul 16.00 WIB membuahkan hasil kurang memuaskan. Karena penggerebekan diduga bocor dalam perjalanan, membuat petugas yang diturunkan tidak berhasil mengamankan tersangkanya. Namun petugas tetap berhasil mengamankan 1 ekor ayam yang diduga milik pelaku dan 3 unit sepeda motor yang digunakan terduga pelaku. Kapolres Kepahiang, AKBP. Suparman, SIK, MAP melalui Kasat Reskrim AKP. Umar Fatah, SH. MH menerangkan, saat penggerebekan personel Polsek Ujan Mas mendapati lokasi dugaan perjudian sabung ayam sudah sepi. Terduga pelaku yang sebelumnya diprediksi cukup ramai, saat itu semuannya sudah pergi berlari meninggalkan lokasi. Dengan kejadian demikian, Umar Fatah menilai jika operasi penggerebekan judi sabung ayam ini diduga bocor sebelum petugas tiba di lokasi. "Jika dilihat dari kronologisnya, pelaku sudah mengetahui kedatangan anggota sebelum anggota tiba di lokasi perjudian," ungkapnya. Umar mengatakan kalau di lokasi, personel Polsek Ujan Mas mendapati 1 unit sepeda motor jenis Honda Revo hitam tanpa Nopol, Honda Absolut hitam merah Nopol BD 6528 KK dan Honda Beat putih, BD 6216 EV. "Saat ini perkara tersebut sepenuhnya ditangani jajaran Polsek Ujan Mas," demikian Umar Fatah. Terpisah Kapolsek Ujan Mas Iptu. Joko Triyanto, S.Sos membenarkan adanya penggerebekan. Disampaikan, untuk mencapai lokasi, petugas harus melewati perkebunan warga yang jaraknya sangat jauh dari pemukiman masyarakat Ujan Mas Atas. "Apalagi sekarang komunikasi jarak jauh sudah sangat lancar, sehingga tidak menutup kemungkinan pelaku mengetahui kedatangan kami, berdasarkan informasi dari informan mereka," singkatnya. Pewarta : Hendika Andesta Editor : Candra Hadinata
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Di Kepahiang Akan Dibangun Pusdiklat Kejati Bengkulu
- 2 BKD Kepahiang Minta Pemerintah Desa Sosialisasikan PBB-P2 dan Opsen Pajak PKB-BBNKB
- 3 Nantikan Program Pemutihan PKB di Provinsi Bengkulu
- 4 21 Tahun Kabupaten Kepahiang: 'Babak Baru' Membangun Kepahiang dengan Semangat dan Integritas
- 5 Sistem Baru Perpajakan, Ini Cara Login Coretax
- 1 Di Kepahiang Akan Dibangun Pusdiklat Kejati Bengkulu
- 2 BKD Kepahiang Minta Pemerintah Desa Sosialisasikan PBB-P2 dan Opsen Pajak PKB-BBNKB
- 3 Nantikan Program Pemutihan PKB di Provinsi Bengkulu
- 4 21 Tahun Kabupaten Kepahiang: 'Babak Baru' Membangun Kepahiang dengan Semangat dan Integritas
- 5 Sistem Baru Perpajakan, Ini Cara Login Coretax