Rata-rata 3 Kasus Covid-19 Perhari di Bengkulu Dalam 2 Minggu Terakhir

Rata-rata 3 Kasus Covid-19 Perhari di Bengkulu Dalam 2 Minggu Terakhir

RK ONLINE - Kasus konfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Bengkulu dalam satu hari jika dirata-ratakan dalam 14 hari terakhir, bertambah 3 kasus baru perharinya. Ini dijelaskan Kadis Kesehatan Provinsi Bengkulu, H. Herwan Antoni, S.KM, M.Kes, Rabu (15/07/2020).
"Sama dengan pertambahan kasus, juga dalam 14 hari terakhir ini kasus konfirmasi yang sembuh kalau dirata-ratakan perharinya berjumlah 3 kasus," sampai Herwan.
Sedangkan untuk perkembangan zona menuju new normal sendiri, diungkapkan Herwan, hingga saat ini masih belum ada perubahan.
Menurutnya, dilihat dari pemetaan wilayahnya maka Provinsi Bengkulu bisa dibilang secara keseluruhan masih masuk dalam zona kuning atau tingkat penyebaran kasus positif Covid-19 terbilang rendah.
"Saat ini masih sama, zona hijau ada 5 wilayah dan zona kuning 3 wilayah serta 2 lagi masih zona orange. Tentu kita berharap yang zona hijau dapat terus bertahan dan zona orange dan kuning dapat segera menyusul hijau," singkatnya.
Sementara dari data yang diterima gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Provinsi Bengkulu, hari ini kembali ada 2 kasus baru positif Covid-19. Keduanya merupakan warga Kota Bengkulu. Dengan penambahan ini, maka total kasus positif Covid-19 di Provinsi Bengkulu perhari ini menjadi 160 kasus.
"Kasus 169 adalah laki-laki usia 45 tahun dengan keluhan demam, batuk, filek, sakit tenggorokan dan sesak nafas. Sedangkan kasus 170 juga laki-laki usia 59 tahun dengan keluhanan demam, sesak nafas, mual dan muntah. Keduanya saat ini dirawat di rumah sakit rujukan Provinsi Begkulu," kata Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Bengkulu, H. Jaduliwan, SE, MM.
Jaduliwan menambahkan, hari ini juga ada penambahan 1 kasus sembuh dari Covid-19. Yakni kasus 93 warga Kota Bengkulu berdasarkan hasil evaluasi Swab dinyatakan negatif.
Dengan bertambahnya 1 kasus sembuh, maka total sudah ada 105 kasus Covid1-9 sembuh di Provinsi Bengkulu.
Pewarta : Febri Yulian 
Editor     : Candra Hadinata 

Sumber: