Ditemukan Seorang Perantau dari Bekasi Positif Covid -19 // Hasil Rapid Test Dinkes Kepahiang

RK ONLINE - Imbauan jangan mudik dulu dari pemerintah bukan sekedar basa-basi. Dari sini dimaksudkan untuk memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19 di negeri ini yang kian mengkhawatirkan. Lihat saja, tes cepat atau rapid test yang dilakukan Dinkes Kabupaten Kepahiang terhadap seorang perantau asal Bekasi, Minggu (19/4) membuktikan kekhawatiran di atas. Perantau Kabupaten Kepahiang dari Bekasi, dinyatakan reaktif atau positif berdasarkan hasil rapid test. BACA JUGA: Cerita Dandri, Abang Becak Pasar Kepahiang di Masa Pendemi// Tak Sanggup Bayar Kontrakan, Terpaksa Numpang ke Rumah Mertua Informasi diperoleh RK, tes cepat sebelumnya dilaksanakan Dinkes di RSUD Kepahiang terhadap seorang perantau berjenis kelamin perempuan. Mengejutkan hasil tes cepat menggunakan rapid test, perantau ini dinyatakan reaktif corona. "Iya kemarin (Minggu) ada perantau pulang ke Kepahiang, dia inisiatif sendiri melakukan tes cepat. Hasilnya memang mengejutkan karena rapid testnya reaktif," ujar Kadinkes Kabupaten Kepahiang H. Tajri Fauzan, SKM, M.Si saat diwawancarai RK, Senin (20/4). Karena dikhawatirkan benar - benar positif (Covid-19), gugus tugas Covid - 19 Kabupaten Kepahiang meminta yang bersangkutan pulang kembali ke daerah rantauanya di Bekasi. "Karena iya kalau cuma rapid test nya saja yang reaktif. Coba kalau swab nya positif juga, tentu akan sangat berbahaya untuk masyarakat Kepahiang. Maka dari itu sore kemarin (Minggu,red)dia langsung kami anjurkan untuk pulang ke Bekasi," tutupnya. pewarta: hendikaandesta
Sumber:
- Share:
- 1 Tegas Tata Pasar dan Pusat Kota, Lapak Pedagang Pasar Kepahiang Dieksekusi Petugas!
- 2 Dinas Perdagangan Pastikan Kios dan Los Cukup, Tak Ada Alasan Jualan di Badan Jalan
- 3 TPS Samping Taman Ditutup! Kumpulkan Lurah dan RW, Pemkab Intruksikan Wujudkan Kepahiang Bersih
- 4 Diduga Dampak Aktivitas PKL, Drainase Sepanjang Pasar Kepahiang Mampet
- 5 Modal Login Tanpa Undang Teman, Bisa Dapat Saldo DANA Rp 500.000
- 1 Tegas Tata Pasar dan Pusat Kota, Lapak Pedagang Pasar Kepahiang Dieksekusi Petugas!
- 2 Dinas Perdagangan Pastikan Kios dan Los Cukup, Tak Ada Alasan Jualan di Badan Jalan
- 3 TPS Samping Taman Ditutup! Kumpulkan Lurah dan RW, Pemkab Intruksikan Wujudkan Kepahiang Bersih
- 4 Diduga Dampak Aktivitas PKL, Drainase Sepanjang Pasar Kepahiang Mampet
- 5 Modal Login Tanpa Undang Teman, Bisa Dapat Saldo DANA Rp 500.000