Program Berlapis Tidak Sejalan Tujuan Daerah

Program Berlapis Tidak Sejalan Tujuan Daerah

RK ONLINE - Program yang dijalankan OPD di lingkungan Pemkab Kepahiang tidak sejalan dengan visi - misi kepala daerah. Selain itu, program yang dijalankan tumpang - tindih. Ini pula menjadi penyebab Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (Sakip) 2019 Kabupaten Kepahiang kembali diganjar nilai C.

Diwawancarai, Kamis (13/02/2020) Sekkab Kepahiang, Zamzami Zubir, SE, MM mengatakan, secara global nilai Sakip seluruh OPD Kepahiang sudah naik. Namun kenaikan tidak signifikan dan belum memenuhi angka standar.

"Perbaikan dalam menjalankan program merupakan tugas kita bersama, karena mayoritas nilai per OPD di Kabupaten Kepahiang itu sama. Sakip ini menjadi PR kita bersama dalam menjalankan kinerja dalam pemerintahan," kata Zamzami. Baca Juga : Pengguna Mobnas KPDT Tak Sanggup Bayar Pajak 

Menurutnya, Sakip tersinkronisasi dengan Renstra - Renja, IKU, PK, rencana aksi dan capaian kinerja yang disesuaikan dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Kepahiang.

"Saya contohkan seperti rencana pembangunan Kabupaten Kepahiang ke depan lebih meningkatkan kepada peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM). Tentunya wewenang ini berada di Disdikbud Kepahiang dan BKD PSDM Kepahiang. Karena itu pula kedua OPD ini harus fokus untuk menjalankan," jelasnya.

Sedangkan OPD lain, sambung Zamzami, tetap menjalankan program sesuai dengan Tupoksinya. "Saya yakin kalau seluruh OPD menjalankan Tupoksinya masing - masing yang disinkronisasikan tujuan daerah Sakip Kepahiang akan mendapatkan nilai B," demikian Zamzami. Pewarta : Efran Antoni Editor     : Candra Hadinata

Sumber: