Yamaha Luncurkan Motor Bergaya Klasik Modern, Penuh Gaya Harganya Terjangkau!

Rabu 29-11-2023,02:00 WIB
Reporter : Dicky Pratama
Editor : Hendika

Yamaha Luncurkan Motor Bergaya Klasik Modern, Penuh Gaya Harganya Terjangkau!

RK ONLINE - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali menghadirkan unggulannya yakni Yamaha Grand Filano, sebuah motor dengan sentuhan klasik yang menawan dan fitur-fitur modern yang mempermudah kegiatan sehari-hari.

 

Yamaha Grand Filano menjadi motor pilihan bagi kalian yang hobby dengan sentuhan model modern klasik dengan kombinasi elegan serta praktis, dalam segi desain Grand Filano menampilkan desain klasik yang dapat diadaptasi dengan berbagai gaya, memberikan kesan elegan bagi pengendara. Keunggulan lainnya terletak pada bagasi luasnya dengan kapasitas 27 liter yang memudahkan penyimpanan barang-barang kebutuhan sehari-hari.

BACA JUGA:Honda CT125 Ketar-Ketir, Yamaha Rilis Motor Bebek Klasik Yamaha PG-1

Tak hanya itu, proses pengisian bahan bakar yang praktis dengan tempat pengisian di dek depan motor semakin menambah kenyamanan pengendara. Front pocket yang tersedia di sebelahnya juga memungkinkan pengguna untuk menyimpan barang bawaan dengan mudah.

 

Bagi pekerja yang ingin tetap praktis setelah pulang kerja, terutama di musim hujan, bagasi yang luas dari Yamaha Grand Filano sangat membantu dalam menyimpan segala barang bawaan, seperti tas, laptop, jas hujan, dan lainnya.

 

Dilengkapi dengan Electric Power Socket di dek depan, Grand Filano memungkinkan pengendara mengisi daya gadget mereka saat sedang dalam perjalanan, menghindari kekhawatiran kehabisan baterai, terutama bagi pekerja yang sering menggunakan handphone dalam aktivitas kerja mereka.

BACA JUGA:Yamaha MT-09 2024 Meluncur, Motor Istimewa Harga Mulai Rp 194,2 Juta

Tak hanya itu, Yamaha Grand Filano juga menawarkan teknologi canggih Yamaha Motorcycle Connect dengan Communication Control Unit (CCU) yang menghubungkan motor dengan smartphone melalui aplikasi Y-Connect. 

 

Fitur ini memberikan berbagai kemudahan, seperti pelacakan lokasi parkir terakhir, monitoring rute perjalanan, informasi konsumsi bahan bakar, performa mesin, serta pengingat jadwal servis dan perawatan.

 

Kategori :