Ecgo 3 A/T, Motor Listrik Subsidi Berdesain Model Terbaru

Senin 27-11-2023,09:00 WIB
Reporter : Dicky Pratama
Editor : Hendika

Ecgo 3 A/T, Motor Listrik Subsidi Berdesain Model Terbaru

RK ONLINE - Pilihan motor listrik subsidi semakin bertambah dengan ditambahkannya model terbaru, Ecgo 3 A/T, dengan harga jual Rp 9,9 juta. Model terbaru ini menjadi tambahan dalam daftar motor listrik subsidi yang diumumkan melalui Sistem Informasi Bantuan Pembelian Kendaraan Bermotor Listrik Roda Dua (SISAPIRa).

 

Ecgo 3, yang diproduksi oleh PT Green City Traffic, menawarkan sejumlah fitur unggulan. Mengusung baterai Li-Po4 64v 27 Ah, motor ini mampu menjelajah hingga 80 km dengan kecepatan puncak mencapai 75 km/jam. Motor listrik ini memiliki torsi maksimum 140 Nm dengan motor bertenaga 3.000 Watt. Kemampuan pengisian baterai mencapai penuh dalam waktu 2,5 jam, namun dengan fast charging hanya butuh 1,8 jam.

BACA JUGA:Kawasaki Ninja e-1, Motor Listrik Berkualitas Tinggi Kini Sudah Tersedia di Indonesia

Dibangun dengan rangka dari besi, Ecgo 3 mampu mengangkut beban hingga 200 kg. Suspensi yang digunakan adalah teleskopik di bagian depan dan double shockbreaker di bagian belakang. Sistem pengereman depan dan belakang dilengkapi cakram.

 

Fitur-fitur modern seperti keyless remote dan cruise control juga tersedia dalam model ini, memberikan opsi lebih bagi pengemudi dalam penggunaan sehari-hari.

 

Dengan penambahan Ecgo 3, kini ada 39 model motor listrik subsidi yang tersedia bagi masyarakat Indonesia. Data terakhir per 24 November 2023 menunjukkan sisa kuota subsidi yang masih melimpah, dengan 185.871 unit tersedia, sementara sejumlah unit masih dalam proses pendaftaran dan verifikasi sebelum disalurkan kepada masyarakat.

BACA JUGA:ECGO Luncurkan Motor Listrik Harga Murah Plus Subsidi Pemerintah

Dengan demikian total ada 39 model motor listrik yang mendapat subsidi, berikut daftarnya.

 

PT Smoot Motor Indonesia

1. Smoot Tempur: Rp 11.500.000

Kategori :