Oppo A18 Resmi Hadir di Indonesia, Cek Spesifikasi, Harganya Terjangkau!
RK ONLINE - Smartphone Oppo A18 secara resmi meluncur di Indonesia pada hari ini. Ponsel ini membawa sejumlah spesifikasi yang menarik, termasuk baterai berkapasitas besar dan penyimpanan internal yang lebih besar daripada pendahulunya.
Salah satu fitur yang diunggulkan dari Oppo A18 adalah baterainya yang berkapasitas 5.000 mAh. Ini berarti pengguna dapat mengandalkan daya tahan baterai yang lama, memungkinkan penggunaan sehari penuh tanpa khawatir kehabisan daya.
BACA JUGA:Google Perkenalkan Smartphone Terbaru, Pixel 8 dan Pixel 8 Pro yang Berspesifikasi Tinggi!
Dalam hal penyimpanan, Oppo A18 menawarkan penyimpanan internal sebesar 128 GB, yang merupakan peningkatan dari Oppo A17 yang hanya memiliki memori 64 GB. Ini memberikan lebih banyak ruang untuk aplikasi, foto, dan data pengguna.
Secara desain, Oppo A18 memiliki kesamaan dengan Oppo A38 yang diluncurkan pada awal September 2023. Kedua ponsel ini memiliki layar berponi tetesan air (waterdrop) dengan ukuran 6,56 inci.
Bodi ponsel ini juga menampilkan efek kilau dan memiliki modul kamera berbentuk oval di sudut kiri atas punggungnya. Perbedaan terbesar terletak pada pilihan warna.
Berikut adalah spesifikasi lengkap Oppo A18 di Indonesia:
Spesifikasi Oppo A18
BACA JUGA:Siapa Sangka, Dampak Buruk Tidur Dekat Handphone atau Smartphone Ternyata Sangat Mengerikan
- Layar IPS LCD 6,56 inci dengan poni tetesan air (waterdrop) dan refresh rate 90 Hz.