Cek Sekarang, BKN Umumkan Pembatalan Kelulusan Peserta Seleksi PPPK Teknis, Ini Daftarnya!
RK ONLINE - Badan Kepegawaian Negara atau disingkat BKN telah mengeluarkan surat edaran terbaru soal pembatalan kelulusan peserta seleksi PPPK 2022.
Didalam surat edaran yang telah dikeluarkan langsung oleh BKN dengan nomor 08/PANPEL.BKN/PPPK.TEKNIS/VI/2023 tertanggal 12 Juni 2023 tersebut, bertuliskan tentang pembatalan kelulusan peserta PPPK Teknis 2022 BKN.
Berdasarkan surat tersebut, peserta PPPK Teknis 2022 BKN dijadwalkan untuk melakukan pengisian Data Riwayat Hidup (DRH) dan penyampaian kelengkapan dokumen pada tanggal 23 Mei hingga 8 Juni 2023 melalui akun SSCASN masing-masing.
BACA JUGA:Begini Penjelasan Dirjen GTK Kemendikbudristek Terkait NIP Guru PPPK
Para peserta yang tidak mengisi DRH atau tidak mengumpulkan kelengkapan dokumen hingga batas waktu yang ditentukan akan dianggap tidak memenuhi syarat.
Secara otomatis, peserta yang tidak memenuhi persyaratan tersebut dianggap telah mengundurkan diri dari seleksi PPPK Teknis 2022 BKN dan status kelulusannya dicabut.
Lebih lanjut, BKN mengumumkan beberapa nama peserta seleksi PPPK Teknis 2022 BKN yang dianggap tidak memenuhi syarat atau dianggap telah mengundurkan diri dari seleksi PPPK Teknis 2022 BKN.
BKN juga menegaskan kembali kepada para peserta seleksi PPPK Teknis 2022 BKN untuk mengikuti dan memantau semua perkembangan pelaksanaan seleksi. Setiap kesalahan peserta dalam membaca dan memahami pengumuman menjadi tanggung jawab pribadi peserta.
BACA JUGA:Guru Honorer Yang Lulus PPPK Guru Khawatir Tak Terima SK, Endinovelly: Sabar!!