Bupati : Dirombak Total

Selasa 31-01-2023,18:27 WIB
Reporter : Reka Fitriani
Editor : Andi Jamhari

RK ONLINE - Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattulah Sjahid, MM, IPU menegaskan jika PDAM Tirta Alami Kabupaten Kepahiang perlu dilakukan pembenahan secara menyeluruh.

 

Terutama perombakan total terhadap direksi serta manajemen pascanantinya PDAM bertransformasi menjadi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air. Karena itu langkah yang diambil Pemerintah Kabupaten Kepahiang, dikatakan Bupati harus dibahas secara komprehensif.

 

Selain perombakan manajemen atau pengurus, menurut Bupati, juga perlu dilakukan pengurangan pegawai yang disesuai kebutuhan dan kompetensinya.

 

"Kita sudah mengambil langkah, tapi tentunya itu harus dibahas secara komprehensif. Selain perlu dilakukan perombakan menajemen atau pengurusnya, juga harus dilakukan pengurangan pegawai yang disesuaikan dengan kebutuhan serta kompetensinya, sehingga pengelolaan perusahaan daerah ini dapat berjalan dengan baik dan maksimal," tegas Bupati, Senin (30/1).

 

Pembenahan secara menyeluruh, dipaparkan Bupati, meliputi soal pelayanan, tarif air, teknis pembayaran, rekening tagihan pemakaian air bersih. Diakui Bupati, selama ini sejumlah sektor layanan serta tata kelola manajemen perusahaan plat merah tersebut bermasalah.

 

 

BACA JUGA:Perjalanan PDAM Hingga Dilaporkan Eks Karyawan

 

 

"Perombakan yang nantinya akan dilakukan, seperti dilaksanakan perekrutmen direktur dan para Kabag, memang harus dibenahi secara menyeluruh," ujar Bupati.

Kategori :