Gub dan Bupati Tutup Peringatan HKN di Rejang Lebong

Jumat 09-12-2022,18:56 WIB
Reporter : Rahyadi Gultom
Editor : Andi Jamhari

RK ONLINE - Kabupaten Rejang Lebong menjadi daerah yang ditunjuk menjadi tuan rumah puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional  (HKN) yang ke 58 tahun 2022.  Gubernur Provinsi Bengkulu, Dr. drh. H. Rohidin Mersyah,MMA kemarin berkesempatab  hadir sekaligus melakukan penutupan kegiatan tersebut.

 

Dikatakan Gubernur Kabupaten Rejang Lebong merupakan salah satu dari 9 kabupaten yang banyak mendapatkan penghargaan  kesehataan di tahun 2021 yang lalu. Hal ini merupakan salah satu langkah dan upaya menuju Rejang Lebong yang sehat dan kuat.

 

"Saya bangga dengan Kabupaten Rejang Lebong ini karena berhasil terhindar dari bermacam penyakit yang ada di Republik ini,dan seklaigus menjadi tuan rumah HKN,"  ujar Rohidin.

 

Sementara Bupati Rejang Lebong Drs Syamsul Effendi MM mengucapkan rasa terima kasihnya pada jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu beserta instansi terkait yang telah menjadikan Rejang Lebong sebagai tuan rumah peringatan dan dengan maksimal mensukseskan semua rangkaian kegiatan HKN yang berlangsung kemarin.

 

“Terimakasih pada semua jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu dan Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu beserta Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong telah maksimal memberikan pelayanan terbaiknya selama ini pada masyarakat Rejang Lebong pada umumnya,terkhusus lagi dalam rangka memperingati HKN ini yang mana rangkaian kegiatan penutupannya diamanahkan di Rejang Lebong," sampai Bupati.

 

BACA JUGA:Jalan di RL Diusulkan Alih Status ke Kementerian PUPR

 

Sedangkan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu H. Herwantoni,S.KM.,M.KM mengatakan, kegiatan ini pada dasarnya sudah mulai dilaksanakan pada 03 November lalu dan hari ini menurutnya adalah puncak dan ditutupnya semua rangkaian kegiatan peringatan HKN tahun 2022.

 

"Alhamdulillah kegiatan HKN tahun 2022 ini sukses dan berhasil dilaksanakan di Rejang Lebong, kami sampaikan ribuan terimakasih atas semua dukunganya,'' ujar Kadis Herwantoni.

Kategori :