RK ONLINE - Tidak ubah dengan Dinsos, dalam waktu dekat ini Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperkop UKM) Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu juga akan menyalurkan Bansos BBM.
Tidak hanya di seputaran kota saja, Disperkop UKM memastikan jika pemilik UMKM yang ada di desa dan kelurahan juga akan mendapatkan bagian dari Bansos BBM ini. Bahkan Disperkop UKM sudah menargetkan kalau Bansos BBM ini, nantinya disalurkan kepada 3.000 pemilik UMKM yang ada di Kabupaten Kepahiang.
Kepala Disperkop UKM, Jan Johanes Dalos, S.Sos mengatakan jika baru-baru ini, pihaknya sudah menyurati seluruh Kepala Desa (Kades) dan lurah yang ada di Kabupaten Kepahiang untuk kemudian melakukan pendataan terhadap UMKM. Dari hasil pendataan tersebut, Pemdes diminta agar menyerahkan datanya kepada Disperkop UKM untuk kemudian dilakukan verifikasi dan validasi.
BACA JUGA:Masyarakat Harus Paham! Ini Tempat-tempat Bebas Parkir
"Sasarannya sekitar 3 ribu lebih, namun masih belum kita pastikan berapa jumlah yang terakomodir. Sebelumnya kita sudah menyurati Kades dan lurah untuk melakukan pendataan UMKM," ujar Dalos.
Meskipun telah didata oleh Pemdes lanjut Dalos, tidak semua UMKM akan mendapatkan Bansos tersebut. Pasalnya bantuan UMKM tidak bisa tumpang tindih yang artinya, bantuan ini hanya dikhususkan kepada pelaku UMKM yang sebelumnya belum sama sekali tersentuh bantuan dari pemerintah.
"Itulah kenapa kita harus lakukan validasi dulu. Jika ada pelaku usaha yang sebelumnya pernah dapat bantuan, dapat dipastikan tidak akan mendapatkan bantuan ini. Terpaksa harus disisihkan, sebab bantuan ini hanya bagi yang belum saja," lanjutnya.
BACA JUGA:Di Kepahiang Kebun Kopi Disulap Jadi Tambang Ilegal
Sementara itu Dalos juga mengungkapkan estimasi besaran bantuan ini senilai Rp 150 ribu/UMKM dan akan disalurkan selama 3 bulan. Yakni Oktober, November dan terakhir Desember.
"Artinya setiap UMKM mendapatkan bantuan sebesar Rp 450 ribu," demikian Dalos.