Usulkan Penambahan Bio Solar
RK ONLINE - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu terus mengupayakan agar usulan kuota Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis bio solar dapat diakomodir oleh Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas). Penambahan kuota ini diharapkan dapat mengatasi persolan antrean panjang kendaraan di SPBU di wilayah Bengkulu yang saat ini masih terjadi.
Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, Ir. Fachriza Razie menyampaikan dalam waktu dekat pihaknya akan berkoordinasi dengan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI khususnya dari daerah pemilihan Bengkulu untuk membahas terkait pengajuan kuota tambahan BBM subsidi bio solar.
"Rencananya pak Sultan akan mengundang kita menemui menteri ESDM untuk membahas pengajuan penambahan kuota ini," paparnya, Senin (22/8).
BACA JUGA:Dua Kali Ditolak, Pemprov Kembali Ajukan Penambahan Kuota Solar
Dalam pertemuan tersebut nantinya akan dihadiri Gubernur Bengkulu, Dr. H Rohidin Mersyah, MMA, dari pihak Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas), Pertamina serta pihak terkait lainnya. "Saat ini kita masih menunggu jadwal pertemuan tersebut, " tambah Fachriza.
Sementara itu, di konfirmasi terkait kenaikan harga BBM jenis Pertalite dirinya menyampaikan ada kemungkinan naik, namun pihaknya belum bisa memastikan dengan jelas karena kenaikan harga menjadi kewenangan pemerintah pusat. "Kemungkinan ada kenaikan. Namun ini kebijakan pemerintah pusat yang mengatur harga bahan bakar," singkat Facriza.