Dibagikan 14 Agustus

Kamis 11-08-2022,11:34 WIB
Reporter : Reka Fitriani
Editor : Andi Jamhari

RK ONLINE - Sesuai dengan intsruksi Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum, Kementerian Dalam Negeri pada pemerintah provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia, agar menyelenggarakan gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih. Karena itu Pemerintah Kabupaten Kepahiang mendapatkan sebanyak 5.000 bendera yang akan dibagikan kepada masyarakat maupun pengendara. Bendera-bendera akan dibagikan pada 14 Agustus mendatang.

Asisten I Bidang Pemerintahan Setkab Kepahiang, H. Husni Thamrin, SE mengatakan, kegiatan pembangian bendera itu untuk menyemarakkan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia. "Pada hari pembagian bendera merah putih kepada masyarakat hingga pengendara itu nanti Bupati bersama dengan OPD rencananya akan turun langsung, yang jadwalnya pada 14 Agustus. Ini merupakan instruksi Kemendagri dalam gerakan membagi 10 juta bendera merah putih," kata Husni.

Lebih lanjut Husni mengatakan, setiap tahunnya pada bulan Agustus selalu dipenuhi beragam perayaan khas kemerdekaan sebagai bentuk nasionalisme dan rasa cinta terhadap tanah air. Sesuai dengan imbauan Kemendagri tersebut, papar Husni, dengan mengibarkan bendera merah putih di depan rumah, agar masyarakat teringat sejarah perjuangan Kemerdekaan Indonesia. "Tentunya mengibarkan bendera merah putih wujud cinta kepada negara Indonesia," ucapnya Husni. (rfm)

Kategori :

Terkait

Kamis 11-08-2022,11:34 WIB

Dibagikan 14 Agustus

Terpopuler