Pastikan Tidak Ada WFH, Belasan ASN Tidak Masuk Kerja

Selasa 10-05-2022,03:26 WIB
Reporter : Rakep Online
Editor : Rakep Online

Hasil Sidak Wabup

RK ONLINE - Menepati janjinya, Wabup Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.IP, Sekkab Kepahiang, Dr. Hartono, M.Pd, para asisten termasuk BKDPSDM Kepahiang melakukan Inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah kantor OPD pada hari pertama kerja pascalibur lebaran, Senin (9/5) kemarin. Rombongan Wabup Nata mengunjungi OPD diantaranya Dinas Dukcapil, DPMPTSP, Diperinnaker, Dinkes, dan kantor Kecamatan Kepahiang. Hasilnya, belasan ASN diketahui tidak masuk kerja. Mereka pun dipastikan disanksi teguran baik tertulis maupun lisan. Diungkapkan Wabup, dari Sidak di beberapa OPD yang dilakukan dirinya bersama rombongan masih menemukan belasan ASN Kepahiang yang tidak masuk kerja. Dari belasan tersebut, hanya 6 ASN tanpa keterangan yang jelas. "Kalau yang tidak hadir tadi (Kemarin, red) itu belasan, tapi ada yang cuti tahunan dan ada juga yang sakit dibuktikan dengan data pendukung. Yang pasti ASN tidak hadir tanpa keterangan akan kita berikan sanksi," tegas Wabup. Dijelaskan Wabup, untuk ASN di lingkungan Kabupaten Kepahiang tidak ada Work From Home (WFH) karena seluruhnya masih menjalankan tugas di kantor masing - masing. Selain itu karena belum seluruhnya OPD dikunjungi, diminta kepada kepala OPD untuk menyampaikan laporan rekapitulasi absensi masing-masing. "Laporan absensinya dari masing-masing OPD kita tunggu sampai besok (Hari ini, red). Kepala OPD jangan menutupi kehadiran bawahannya. Saya pastikan tidak ada yang namanya WFH," demikian Wabup.   Pewarta : Epran Antoni/Krn
Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler