Utamakan Prokes, Masjid Taqwa Muhammadiyah Sembelih 5 Ekor Hewan Kurban

Selasa 20-07-2021,08:04 WIB
Reporter : Rakep Online
Editor : Rakep Online

RK ONLINE - Tidak mau ketinggalan dengan yang lainnya, Selasa (20/7/21) Pengurus Masjid Taqwa Muhammadiyah Kelurahan Pensiunan Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, juga melaksanakan pemotongan hewan kurban. Dengan tetap mengutamakan Prokes, masjid ini melakukan pemotongan terhadap 5 ekor hewan kurban. "Untuk jumlahnya ada 5 ekor semuannya proses pemotongannya dilakukan dengan tetap mengutamakan Prokes," terang Ketua Pengurus Daerah (PD) Muhammadyah Kabupaten Kepahiang, Dr. Abdurrahim. Dia menjelaskan kalau kelima hewan kurban ini terdiri dari 2 ekor sapi dan 3 ekor kambing. Semuannya diperoleh dari hasil sumbangan pengurus masjid dan dermawan. Nantinya hasil dari potongan hewan kurban ini, dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Meski diguyur hujan, Abdurrahim mengatakan kalau pemotongan hewan kurban yang berlangsung di halaman Masjid Taqwa ini, tetap berlangsung lancar. Pria yang juga merupakan pengurus Masjid Taqwa Muhammadyah ini mengungkapkan, pelaksanakaan pemotongan dilakukan oleh beberapa panitia pelaksana dan disaksikan segelintir masyarakat setempat. Tidak hanya salat Idul Adha, pemotongan hewan kurban di masjid ini juga mengutamakan Prokes. "Ada 2 pintu masuk yang kita pakai dan keduanya sudah kita siapkan panitia yang bertugas untuk memeriksa suhu tubuh dan menyemprotkan handsanitizer ke tangan jamaah. Kita juga siapkan masker apabila ada yang tidak membawa masker," sampainya. Lebih lanjut dikatakannya kalau mereka sangat bersyukur tahun ini masih bisa turut berkontribusi dalam pemotongan hewan kurban. Sebab menurutnya saat ini hampir seluruh belahan dunia dilanda pandemi yang menyebabkan perekonomian menjadi jatuh bahkan hingga lumpuh. "Ditengah pandemi yang kita rasakan saat ini tidak sedikit ada yang perekonomiannya menjadi sulit, sehingga ini juga bisa menjadi salah satu jalan untuk berbagi ke sesama," pungkasnya   Pewarta : Jimmy Mayhendra/Svc

Tags :
Kategori :

Terkait