1 Penjahit Pasar Panorama Positif Covid-19, Kini di Bengkulu Ada Klaster Pasar

Rabu 24-06-2020,03:43 WIB
Reporter : Rakep Online
Editor : Rakep Online

RK ONLINE - Pasar tradisional modern panorama Kota Bengkulu sekarang menjadi klaster baru penularan Covid-19. Ini setelah ada 1 orang penjahit di pasar itu terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil swab. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu, H. Herwan Antoni, M.Kes dalam konferensi pers secara daring, Selasa (23/06/2020). "Ada tambahan klaster baru di Bengkulu yaitu klaster pasar dan berdasarkan hasil tracing yang dilakukan Dinas Kesehatan Kota Bengkulu, ada 6 orang yang masuk dalam klaster ini," terangnya. Kasus konfirmasi positif Covid-19 yang pertama yang ditemukan di Pasar Panorama Kota Bengkulu yakni kasus nomor 101 yang merupakan perempuan berusia 48 tahun. Ini, lanjut Herwan, diumumkan oleh tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Provinsi Bengkulu, 14 Juni lalu. Kasus 101 tersebut kini sudah menularkan Covid-19 pada tiga kasus berikutnya yakni kasus 108, 109 serta 110. Tambahan kasus itu merupakan suami dan anak-anak dari kasus 101 yang berusia 13 dan 18 tahun. Klaster baru ini pun pengembangan dari kasus karyawan perbankan yang kantornya berada di dekat Pasar Panorama. Sebelumnya, tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kota Bengkulu melaksanakan rapid test terhadap para pedagang di Pasar Panorama, Senin (22/06/2020). Dari 38 orang yang ikut rapid test, 7 pedagang hasilnya dintarakan reaktif. Namun diantara mereka hanya 1 pedagang saja yang mengeluhkan batuk dan flu, selebihnya tidak mengalami gejala klinis. Pewarta : Febri Yulian  Editor     : Candra Hadinata 

Tags :
Kategori :

Terkait