1 Jamaah Tabligh Asal Lampung di Bengkulu Positif Virus Corona Meninggal Dunia

Selasa 31-03-2020,01:52 WIB
Reporter : Rakep Online
Editor : Rakep Online

RK ONLINE - Zona biru atau zona aman dari penyebaran virus corona atau Covid-19 untuk wilayah Provinsi Bengkulu berakhir. Setelah adanya 1 warga Provinsi Lampung yang sedang berada di Provinsi Bengkulu dipastikan positif terpapar virus corona.

Gubernur Bengkulu, DR. H. Rohidin Mersyah dalam konfrensi pers, Selasa (31/03/2020) pukul 08.30 WIB menerangkan, warga Lampung yang dinyatakan positif terpapar virus corona merupakan laki-laki jamaah tabligh di Masjid Agung At Taqwa Kota Bengkulu. Beberapa saat sebelum konferensi pers, pasien ini meninggal dunia.

Warga yang positif terpapar virus corona ini sudah di rawat di RSUD M Yunus. Dari sebelumnya dirawat di RSUD Kota Bengkulu. "Sebelumnya berstatus PDP dirawat di RS kota lalu dirujuk ke RSUD. Hasil lab pasien ini tadi malam yang kita terima, dinyatakan positif,” jelas Rohidin.

Baca Juga : Gara-gara Pandemi Virus Corona, 13 Peserta Magang ke Jepang Tertahan di Jakarta Rohidin menambahkan, akan dilakukan penyemprotan disinfektan dan isolasi Masjid Agung At Taqwa. Kemudian menelusuri orang-orang yang pernah kontak dengan pasien positif tersebut. Semua orang yang pernah kontak akan diisolasi.

Selain itu semua jamaah tabligh yang bukan warga Provinsi Bengkulu, diminta segera kembali ke daerah asalnya masing-masing. Penanganan khusus juga akan dilakukan terhadap ruangan tempat pasien ini dirawat di RSUD Kota Bengkulu, termasuk para perawat yang menanganinya.

Pewarta : Febri Yulian  Editor     : Candra Hadinata 
Tags :
Kategori :

Terkait