Kantor Bupati Kepahiang Jadi Tempat Wisata, Disparpora Kepahiang Beri Peringatan Begini!

Kantor Bupati Kepahiang Jadi Tempat Wisata, Disparpora Kepahiang Beri Peringatan Begini!

Kantor Bupati Kepahiang Jadi Tempat Wisata, Disparpora Kepahiang Beri Peringatan Begini!--Jimmy Mayhendra

Kantor Bupati Kepahiang Jadi Tempat Wisata, Disparpora Kepahiang Beri  Begini!

Radarkepahiang.id - Memiliki tempat yang nyaman untuk bersantai bersama teman-teman atau keluarga, menjadikan kantor bupati Kepahiang sebagai tempat wisata. 

Dilengkapi dengan kandang rusa dan tempat yang luas, semakin membuat kantor bupati Kepahiang kerap ramai dikunjungi masyarakat.

 

Untuk itu Kepala Disparpora Kepahiang, Rudi Sihaloho, ST dengan tegas mulai memberikan peringatan kepada masyarakat yang biasa datang dan bersantai di seputaran kantor bupati Kepahiang.

BACA JUGA:Siapa Pasangan Calon Bupati Kepahiang yang Bakal Diusung Partai Golkar?

Menurut Rudi, pihaknya sama sekali tidak mempersoalkan banyaknya masyarakat yang datang dan bersantai di seputaran kantor bupati Kepahiang. Hanya saja menurutnya, pengunjung yang datang ditegaskan agar tidak melakukan tindakan yang menyalahi aturan dan merugikan. 

 

Salah satunya, tindakan yang kerap ditemukan adalah pengunjung yang dengan sengaja membuang sampah plastik ke dalam kandang rusa.

BACA JUGA:Lapor Pak Kapolsek, Trobosan Baru Polsek Ujan Mas Tekan Angka Kriminalitas

"Boleh saja kalau mau berwisata atau melihat-lihat rusa. Tapi kami ingatkan untuk tidak membuang sampah plastik ke dalam kandang," ujar Rudi.

 

Menurut Rudi, belum lama ini ada banyak rusa peliharaan Pemkab Kepahiang yang mati mendadak. Dari banyaknya Rusa yang mati tersebut, beberapa diantaranya mati karena memakan plastik yang di buang oleh oknum pengunjung ke dalam kandang rusa.

BACA JUGA:CATAT! Ini Sederet Dokumen Penting yang Wajib Dipersiapkan Calon Peserta Seleksi Guru PPPK

Sumber: