PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

Siapkan Rp 32,5 Miliar Untuk TPP ASN

Siapkan Rp 32,5 Miliar Untuk TPP ASN

DOK/RK Ilustrasi TPP ASN--

RK ONLINE - Anggaran untuk Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) yang disiapkan tahun ini sama dengan tahun sebelumnya. Yakni sebesar Rp 32,5 miliar untuk pembayaran TPP ASN selama 12 bulan. Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Lebong H. Mustarani Abidin, SH, M.Si.

 

 

"Alokasi anggaran TPP untuk tahun 2023 ini, yang disiapkan Pemkab Lebong masih sama dengan tahun 2022 lalu, " kata Mustarani.

 

 

Nilai yang akan diterima masing-masing ASN bervariasi, tergantung dengan jenis golongan ASN itu sendiri. Terbesar Rp 20 juta per bulan hingga yang terkecil Rp 1,5 juta per bulannya.

 

 

"Untuk Perbup TPP tahun 2023 masih digodok sehingga pembayaran TPP bulan Januari nampaknya belum bisa dilakukan," tambahnya.

 

 

BACA JUGA:Pencairan TPP, Syarat KTP Lebong Mulai Diberlakukan

 

Sumber: