DPK Provinsi Bengkulu Lepas Pegawai Purna Bhakti

DPK Provinsi Bengkulu Lepas Pegawai Purna Bhakti

DOK/RK : PURNA BHAKTI : Pelepasan purna bhakti pegawai DPK Provinsi Bengkulu, Jumat (30/12 kemarin di Aula Pertemuan DPK Provinsi Bengkulu--

RK ONLINE - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu melaui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu melaksanakan kegiatan Pelepasan satu orang pegawainya yang telah memasuki masa Purna Bhakti, Jumat (30/12) kemarin.

 

Kepala DPK Provinsi Bengkulu, H. Meri Sasdi,M.Pd dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas dharma bakti yang telah disumbangkan pegawai yang telah memasuki purna bhakti terhadap negara dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu sebagai abdi negara dan abdi masyarakat dengan tulus ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab.

 

Dirinya menyebut, penghargaan selalu pihaknya berikan kepada setiap pegawai DPK Provinsi Bengkulu baik Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun para honorer atau THL yang telah masuk masa pensiun. Demikian sebagai wujud apresiasi atas kinerja yang telah diemban selama ini, juga sebagai bentuk support dalam menjalani kehidupan paska pensiun.

 

"Ini sesuai tanggung jawab pemerintah dan sesuai arahan bapak gubernur dimana untuk ASN yang masuk purna bhakti untuk diberikan arahan dan support. Mereka ini luar biasa karena sudah mengabdikan tugasnya puluhan tahun memberikan kontribusi untuk bangsa dan negara. Maka di akhir tugasnya kita support dan hargai, dan bahkan ada piagam penghargaannya yang ditandatangani langsung oleh Gubernur Bengkulu Bapak Dr. H. Rohidin Mersyah. Juga ada beberapa bingkisan yang kita berikan sebagai kenangan-kenangan," paparnya.

 

Lanjut Meri Sasdi, dirinya berharap agar pegawai yang telah purna bhakti untuk tidak berhenti memberikan ilmu dan pengalamannya demi masyarakat luas khususnya di Provinsi Bengkulu ini.

 

"Ketika sudah purna bukan berati sudah selesai, namun masih dapat berkontribusi dengan cara lainnya. Serta kita minta yang pensiun tetap semangat dan terpenting untuk selalu tingkatkan ibadah," tuturnya.

 

Disisi lain, dirinya meminta seluruh jajaran DPK Provinsi Bengkulu untuk selalu kompak dan memberikan pelayanan terbaik sesuai tupoksinya masing-masing untuk mewujudkan visi misi yang diemban kedinasan.

 

Sumber: