Khawatir Tumbang, Pohon di Perkantoran Dipangkas

Khawatir Tumbang, Pohon di Perkantoran Dipangkas

DOK/RK : PANGKAS : Petugas dari DLH Kabupaten Kepahiang, Jumat (30/12) melakukan pemangkasan pohon di komplek perkantoran, mengantisipasi terjadi pohon tumbang.--

RK ONLINE - Cuaca ekstrem, yakni hujan disertai angin kencang yang terjadi beberapa hari belakangan ini diprediksi terjadi hingga beberapa hari ke depan.

 

Karena itu, mengantisipasi terjadinya pohon tumbang khususnya di wilayah komplek perkantoran, petugas Dinas Lingkuhan Hidup (DLH) Kabupaten Kepahiang melakukan pemangkasan dahan-dahan pohon yang mengarah ke jalan, Jum'at (30/12). 

 

Kepala DLH Kabupaten Kepahiang, Swifanedy Yusda, S.Hut mengatakan, jika pohon rawan tumbang tidak dipangkas, bisa membahayakan para pengendara yang melintas. Terlebih, mayoritas pohon yang berada di komplek perkantoran, dahannya berada langsung di atas badan jalan.

 

"Iya, hari ini (Kemarin, red) dahan-dahan pohon yang membahayakan kita pangkas. Apalagi kondisi penghujan dan angin kencang saat ini, itu bisa membahayakan pengendara," ujarnya.

 

Kegiatan pemangkasan pohon yang dilakukan pihaknya, lanjut Swifanedy, sudah berlansung sejak beberapa hari lalu. Selain pohon di komplek perkantoran, pemangkasan juga dilakukan terhadap pohon - pohon yang membahayakan di sisi kiri dan kanan jalan lintas wilayah Kecamatan Kepahiang.

 

BACA JUGA:Selama 3 Hari, Jalan ke Kabawetan 1 Jalur

 

"Selain pohon di komplek perkantoran, kita juga memangkas pohon - pohon lainnya yang bisa membahayakan pengendara. Seperti di gunung, di dekat jembatan konak serta di sejumlah lokasi lainnya," sampai Swifanedy. 

 

Sumber: