PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

Nilai Tukar Petani Bengkulu Naik 4,07 Persen

Nilai Tukar Petani Bengkulu Naik 4,07 Persen

Sumber/BPS Provinsi Bengkulu : Statistik NTP Provinsi Bengkulu November 2022--

RK ONLINE - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bengkulu mencatat Nilai Tukar Petani (NTP) pada November 2022 sebesar 140,75 atau mengalami kenaikan sebesar 4,07 persen dibanding NTP bulan sebelumnya.

 

Berdasarkan hasil pemantauan harga-harga perdesaan di Provinsi Bengkulu pada November 2022, NTP naik 4,07 persen dibandingkan NTP Oktober 2022 yang hanya 135,24.

 

"Peningkatan NTP pada November 2022 disebabkan oleh peningkatan pada indeks harga hasil produksi pertanian lebih besar dari peningkatan pada indeks harga barang dan jasa yang dikonsumsi oleh rumah tangga maupun biaya produksi dan penambahan barang modal," ungkap Kepala BPS Provinsi Bengkulu, Ir. Win Rizal, ME.

 

Ia memaparkan, NTP adalah perbandingan indeks harga yang diterima petani (It) terhadap indeks harga yang dibayar petani (Ib). Serta NTP merupakan salah satu indikator untuk melihat tingkat kemampuan/daya beli petani di perdesaan.

 

NTP juga menunjukkan daya tukar (terms of trade) dari produk pertanian dengan barang dan jasa yang dikonsumsi maupun untuk biaya produksi.

 

"Peningkatan NTP bulan lalu dikarenakan It naik sebesar 3,99 persen, sementara Ib turun sebesar 0,08 persen," kata Win Rizal.

 

Selain itu, kenaikan NTP di November 2022 dipengaruhi oleh kenaikan NTP yang terjadi pada dua subsektor. Yitu subsektor tanaman perkebunan rakyat sebesar 5,15 persen dan subsektor peternakan sebesar 0,11 persen.

 

Sumber: