Gelar Bimtek, NasDem Bertekat Menangi Pemilu 2024
DOK/RK : BIMTEK : Partai NasDem menggelar Bimtek Pemilu 2024--
RK ONLINE - Dalam rangka menyambut pesta demokrasi tahun 2024 mendatang, Partai NasDem menyelengarakan kegiatan Bimtek Pilkada 2024. Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Bengkulu Drs H Ferry Ramli, SH MH, dan Ketua DPD Partai NasDem Rejang Lebong Hj Susialwati, SE MM beserta seluruh kader-kader partai.
Dikatakan Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Bengkulu Ferry Ramli, SH MH kemarin (29/9) menjelang Pilkada yang dilakukan secara serempak di tahun 2024, partai NasDem sudah dapat melakukan penjaringan kader dan melakukan sosialisasi dari mulai tingkat desa, kelurahan hingga kecamatan dengan tujuan agar partai NasDem bisa menang di Pemilukada mendatang.
''Untuk itu Partai NasDem terus berupaya memperkuat silaturahmi dengan secara kekeluargaan. Harapan kita nantinya, partai NasDem bisa menang dari tingkat desa dan kelurahan sehingga partai NasDem dapat menang di Rejang Lebong ini," pinta Fery.
Sementara itu, Ketua DPD Partai NasDem Rejang Lebong Hj Susilawati, SE MM mengatakan dalam kegiatan Bimtek yang diikuti mulai dari DPC dan DPD untuk sama-sama menyatukan tekad dan secara bersama-sama dapat memenangkan Pemilu kada 2024, maka yang pertama kali harus dilakukan adalah dengan menjaring dan mengusulkan nama kader yang siap mencalonkan diri menjadi kader dan calon anggota DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi dan DPR RI mewakili partai NasDem.
Selain itu para peserta Bimtek diminta agar tidak terpengaruh provokasi dan tidak mudah terprovokasi serta selalu menjaga dan mengedepankan kekompakan sesama anggota dan kader partai. ''Salah satunya dengan cara seluruh kader partainantinya wajib memasang bendera partai di rumah masing-masing, untuk menunjukan kebersamaan dan kekompakan dalam membesarkan partai NasDem," tegas Susilawati.
BACA JUGA:Pemkab Tawarkan Pengelolaan Kolam Air Deras pada Swasta
Sementara itu, Ketua Pembina Partai NasDem Rejang Lebong H Suherman, SE MM menekankan kalau modal untuk membesarkan partai adalah kebersamaan, maka tidak boleh ada penghianatan di dalam tubuh partai.
''Beberapa waktu lalu sempat terjadi guncang ganjing di partai, tapi alhamdulilah dapat diselesaikan. Bagi siapa saja yang ingin menjadi kader partai kami persilahkan dan tidak dipungut biaya. ''Mari kita gelorakan perjuangan untuk membesarkan partai dan menjadikan masyarakat lebih maju dan sejahtera,'' demikian Suherman.
Sumber: