PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

2023 Fokus PTM Muara Aman dan Masjid Agung

2023 Fokus PTM Muara Aman dan Masjid Agung

DOK/RK : MASJID AGUNG : Ditahun 2023 mendatang Bidang Cipta Karya kembali mengusulkan anggaran untuk melanjutkan rehab Masjid Agung Sultan Abdullah--

RK ONLINE - Tahun 2023 mendatang, Bidang Cipta Karya Dinas PUPR-Hub akan fokus terhadap 2 kegiatan pembangunan lanjutan. Pertama adalah melanjutkan rehab Masjid Agung Sultan Abdullah dan melanjutkan pembangunan Pasar tradisional Modern (PTM) Muara Aman agar bisa segera ditempati pedagang.

Kabid Cipta Karya Dinas PUPR-Hub Lebong, Mast Irawan Nugroho menjelaskan ditahun 2023 mendatang pihaknya diasumsikan mendapatkan anggaran Rp 15 miliar yang bersunmber dari APBD. Untuk lanjutan rehab Masjid Angung diusulkan anggaran lebih dari Rp 2,5 miliar. Sementara untuk melanjutkan pembangunan PTM Muara Aman sudah diusulkan anggaran sebesar Rp 6 miliar.

"Fokus pembangunannya dua itu. Melanjutkan rehab masjid agung dan melanjutkan pembangunan PTM Muara Aman agar bisa ditempati pedagang, " kata Wawan sapaan akrabnya.

 

BACA JUGA:Perda Pajak dan Retribusi Bakal Direvisi

 

Selain itu, ada beberapa pembangunan lainnya yang rencananya akan dilaksanakan 2023. Seperti melakukan rehab terhadap bangunan kantor camat maupun kantor lurah hingga kegiatan perencanaan pedoman Dana Alokasi Khusus (DAK). Beberapa proposal dari instansi vertikal juga ada yang sudah diterima. Namun finalnya tergantung dengan hasil pembahasan TAPD bersama Banggar DPRD Lebong.

"Semuanya masih bersifat usulan. Apakah nanti bisa di akomodir atau belum, tergantung dengan pembahasan yang dilakukan oleh TAPD dengan Banggar, " demikian Wawan.

Sumber: