Dampak BBM Naik, Ini Masyarakat Yang Bakal Dapat Jatah Minyak Gratis 4 Bulan

Dampak BBM Naik, Ini Masyarakat Yang Bakal Dapat Jatah Minyak Gratis 4 Bulan

Ilustrasi penyaluran bantuan dampak BBM naik--

RK ONLINE - Harga BBM naik ternyata tidak sepenuhnya berdampak buruk bagi masyarakat, terutama masyarakat di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu.

 

Buktinya dengan adanya kenaikan harga BBM yang terjadi baru-baru ini, ribuan masyarakat Kabupaten Kepahiang dipastikan bakal mendapatkan bantuan berupa Bantuan Tunai Langsung (BLT) BBM yang besarannya, mencapai Rp 600 ribu untuk masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

 

Khusus di Kabupaten Kepahiang, tercatat 8.883 KPM yang akan mendapatkan BLT BBM ini. Tergabung dalam penyaluran Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), bantuan dampak dari harga BBM naik ini akan disalurkan langsung oleh pemerintah pusat secara bertahap.

BACA JUGA:Mantan Kades di Kepahiang Terciduk Bawa Sabu

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kepahiang, Helmi Johan, M.Pd melalui Kabid Penanganan Fakir Miskin dan Pemberdayaan Sosial, Rizal Aswanda, S.IP, MAP membenarkan akan adanya penyaluran BLT BBM yang akan disalurkan pemerintah pusat ini. Hanya saja untuk waktu penyalurannya, belum diketahui pasti. Karena kata Rizal, pihaknya masih menunggu petunjuk lebih lanjut. 

 

"Dalam sebulan KPM akan menerima Rp 150 ribu selama 4 bulan. Jadi totalnya ada Rp 600 ribu untuk setiap KPM. Proses penyalurannya dilakukan 2 tahap, setiap tahapnya Rp 300 ribu," terang Rizal. 

BACA JUGA:Begini Demo Mahasiswa Tolak Kenaikan BBM di Bengkulu Hari Ini

Masih menurut Rizal, informasi sementara yang mereka dapatkan dari pemerintah pusat, KPM yang menerima BLT BBM merupakan KPM yang tercatat sebagai KPM PKH dan BPNT. Berdasarkan catatan Dinsos, Rizal mengungkapkan kalau untuk KPM PKH dan BPNT Kabupaten Kepahiang, totalnya berjumlah 8.883 KPM.

 

"Kalau di Kabupaten Kepahiang, total ada 8.883 KPM yang tersebar di 8 kecamatan. Sampai saat ini kami belum bisa memastikan kapan proses penyaluran BLT BBM ini dilaksanakan. Untuk lebih jelasnya, kami masih menunggu Juklak-juknisnya," sampai Rizal. 

BACA JUGA:Bawa 400 Paket Sembako, Kapolres Kepahiang Blusukan

Sumber: