Sambut Pemilu 2024, BSNPG Kepahiang Gelar Pendidikan Saksi

Sambut Pemilu 2024, BSNPG Kepahiang Gelar Pendidikan Saksi

Reka Fitriani : PPSKS yang diselenggarakan BSNPG Kepahiang.--

RK ONLINE - Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSNPG) Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu menggelar Pendidikan Politik Sekolah Kader Saksi (PPSKS), Sabtu (13/8/22). Bertempat di Kantor DPD II Partai Golkar, PPSKS ini diselenggarakan sebagai bagian dari persiapan jelang Pemilu 2024.

Ketua DPD Golkar Kepahiang H. Dharmawansyah, MT melalui Sekretaris Dr. Rica Denis, M.Si mengatakan peran saksi sangat penting untuk kemenangan Partai Golkar dalam Pemilu 2024 mendatang. Rangkaian PPSKS ini pula menurut Rica, diharapkan dapat mendukung Golkar dalam mencapai target 5 kursi di DPRD Kepahiang.

"Harapannya dengan PPSKS ini dapat meningkatkan integritras SDM saksi. Karena perannya sangat penting menuju kemenangan Partai Golkar pada Pemilu mendatang," sampai Rica.

Sementara itu, Ketua Badan Saksi Nasional (BSN) DPD Golkar Pusat, Syahmud B Ngabalin menyampaikan jika PPSKS ini, memberikan penguatan sumber daya saksi Partai Golkar. Kemenangan Golkar menurutnya tidak lepas dari peran kader BSN.

"Pendidikan politik ini merupakan penguatan sumber daya BSN Partai Golkar di Kepahiang. Karena ada peran yang penting untuk kemenangan partai. Kita minta penguatan kader BSN ini dilakukan untuk seluruh kader tingkat kelurahan dan desa," tutup Syahmud.

Sumber: