Dikbud Gelar Bimtek Kurikulum Merdeka Tingkat TK/PAUD
DOK/RK : Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Rejang Lebong, Rezza Pahlevie, SH--
RK ONLINE - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Rejang Lebong menggelat Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait implementasi kurikulum merdeka tingkat TK/PAUD. Kegiatan tersebut dibuka oleh Ketua TP PKK Rejang Lebong Hartini Syamsul.
Kepala Dinas Dikbud Rejang Lebong Rezza Pakhlevie, SH, MM mengatakan bimtek tersebut bertujuan untuk menguatkan pemahaman terhadap konsep kurikulum merdeka sekaligus merancang program tindak lanjut yang akan dilakukan terhadap implementasi kurikulum merdeka.
"Sebagai pedoman bagi sekolah dalam mengelola satuan TK, PAUD berdasarkan kurikulum merdeka, sesuai dengan prinsip-prinsip pembelajaran anak dan sebagai pedoman guru dalam mengelola kegiatan pembelajaran dengan pendekatan, " ucapnya.
Ditambahkanya, bimtek tersebut juga sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan pada jenjang TK/PAUD di Rejang Lebong.
"Kegiatan ini diiukti oleh 45 peserta yang dilaksanakam mulai dari tanggal 27 sampai 30 Juni 2022. Terdiri dari unsur kepala sekolah dan guru, " tambahnya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Rejang Lebong Hartini Syamsul menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan bimtek tersebut. Ia berharap bimtek yang dilaksanakan dapat memberikan pemahaman baru dan menambah ilmu kepada para guru.
"Untuk kurikulum 2013 hingga saat ini masih berlaku dan diterapkan di sekolah-sekolah di Indonesia untuk selanjutnya Kemendikbudristek menyampaikan rencana Kurikulum baru yang akan berlaku mulai tahun 2022, " singkatnya. (cok)
Sumber: