Tunggu Bupati Penyerahan SK CPNS Ditunda 3 Hari
RK ONLINE - Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Jumat (27/5/22) menginformasikan kalau penyerahan SK CPNS 2021 ditunda. Berharap bisa diserahkan langsung oleh bupati, BKDPSDM memastikan penyerahan SK pengangkatan CPNS formasi 2021 di lingkungan Pemkab Kepahiang ini, ditunda selama 3 hari. "Iya benar, penyerahan SK CPNS kita undur 3 hari," ujar Kepala BKDPSDM Kabupaten Kepahiang, Ardiansyah, SH, MH. Baca juga : Dilantik Sebagai Ketua DPD Ika Semaku Hartono : Pererat Silaturahmi Dikatakan Ardiansyah kalau rencana sebelumnya, SK CPNS ini diserahkan, Senin (30/5/22). Namun karena bupati yang sedang melaksanakan tugas di luar daerah, Ardiansyah mengatakan jika penyerahan SK ini, ditunda 3 hari hingga Kamis (2/6/22). "Karena sebagai pemberi SK, kehadiran bupati sangatlah dibutuhkan dalam penyerahan SK pengangkatan CPNS ini," jelasnya. Bukan hanya sebatas penyerahan SK pengangkatan saja, Ardiansyah mengungkapkan kalau penyerahan SK yang diagendakan di Aula Dikbud Kabupaten Kepahiang ini, disertai dengan pembekalan CPNS. "Untuk lokasinya tidak berubah, masih tetap di Aula Dikbud Kepahiang," lanjutnya. Untuk peserta seleksi CPNS 2021 yang akan menerima SK, Ardiansyah mengingatkan kembali jika syarat dan ketentuan tetap sama seperti yang tertera di dalam undangan yang sebelumnya sudah diedarkan. "Syarat - syaratnya juga masih sama. Baik itu syarat pakaian maupun syarat untuk pelayanan rekening gaji juga tidak ada yang berubah," tutupnya. Pewarta : Jimmy Mayhendra
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Bukan Cuma Perselingkuhan, Kades Tanjung Alam Terancam Dijerat Pasal Perzinahan
- 2 Sudah Dikembalikan, Mobnas Unsur Pimpinan Dewan Tidak Diketahui Keberadaannya
- 3 Strategi Penurunan Kematian Ibu dan Bayi, Pemkab Kepahiang Tekankan Penguatan Posyandu!
- 4 Jadi Puncak Debat Pilkada 2024, TGR Rp11 Miliar di DPRD Kepahiang Ternyata Sudah Dilirik APH!
- 5 Jelang Pemberangkatan, Kemenag Kepahiang Sosialisasikan Kelengkapan Dokumen Haji 2025
- 1 Bukan Cuma Perselingkuhan, Kades Tanjung Alam Terancam Dijerat Pasal Perzinahan
- 2 Sudah Dikembalikan, Mobnas Unsur Pimpinan Dewan Tidak Diketahui Keberadaannya
- 3 Strategi Penurunan Kematian Ibu dan Bayi, Pemkab Kepahiang Tekankan Penguatan Posyandu!
- 4 Jadi Puncak Debat Pilkada 2024, TGR Rp11 Miliar di DPRD Kepahiang Ternyata Sudah Dilirik APH!
- 5 Jelang Pemberangkatan, Kemenag Kepahiang Sosialisasikan Kelengkapan Dokumen Haji 2025